Arti Ucapan Om Shanti Shanti Shanti Om Bagi Umat Hindu, Doa di Akhir Acara, Tulisan dan Persembahyangan

21 Agustus 2021, 13:40 WIB
ilustrasi ucapan Om Shanti Shanti Shanti Om di akhir persembahyangan /

RINGTIMES BALI - Saat memulai sesuatu dengan Om Swastiastu, umat Hindu akan mengakhiri dengan Om Shanti Shanti Shanti Om.

Apakah ucapan tersebut hanya salam atau ada makna dan artu tertentu dibaliknya bagi umat Hindu?.

Setiap ucapan dalam Agama Hindu dipercaya sebagai doa, sehingga umat Hindu selalu diajarkan untuk berusaha mengucapkan kata-kata baik agar diberkati dengan hal baik.

Baca Juga: Arti Salam 'Om Swastiastu' Bagi Umat Hindu, Jangan Disingkat Pengucapannya

Om Shanti Shanti Shanti Om, selain diucapkan saat mengakhiri sebuah tulisan, suatu kegiatan atau acara juga ada dalam doa persembahyangan umat Hindu seperti Tri Sandhya atau Panca Sembah.

Dari asal katanya Om Shanti Shanti Shanti Om berasal dari dua kata yakni Om dan Shanti.

Om = pranawa Sang Hyang Widhi Wasa

Shanti = damai

Om Shanti Shanti Shanti Om berarti " Semoga selamat dan semoga damai di hati, damai di bumi, damai selalu".

Baca Juga: Amor Ring Acintya Atau Amor Ing Acintya, Beda Ucapan Bela Sungkawa Umat Hindu yang Jarang Diketahui

Berikut contoh pengucapan kata Om Shanti Shanti Shanti Om, dikutip dari kanal YouTube RMV pada 21 Agustus 2021:

"Dengan berakhirnya acara ini kami tutup dengan parama santih, Om Shanti Shanti Shanti Om".

Sama seperti Om Swastiastu yang juga terkandung doa didalamnya, kalimat Om Shanti Shanti Shanti Om juga mengandung doa.

Harapan dari pengucapan ungkapan tersebut adalah agar apa yang ditulis, apa yang dilakukan, atau persembahyangan yang dilakukan membawa kedamaian dan kebaikan.

Demikian penjelasan mengenai ungkapan "Om Shanti Shanti Shanti Om" yang sering diucapkan umat Hindu. Semoga bermanfaat.***

Editor: I GA Putu Yuliani Dewi

Tags

Terkini

Terpopuler