China Usir Dubes Lithuania Buntut Kisruh Kantor Wakil Taiwan

11 Agustus 2021, 13:40 WIB
China meminta pihak Lithuania menarik duta besarnya akibat buntut dari masalah pembukaan kantor perwakilan Taiwan /Pixabay/OpenClipart-Vectors/


RINGTIMES BALI -
China minta Lithuania menarik duta besarnya di Beijing buntut Taiwan buka kantor perwakilan de facto di Vilnius.

Dilansir dari Kementerian Luar Negeri China yang dirilis di situs resmi mereka, China mendesak Pemerintah Lithuania menarik Duta Besarnya untuk China pada 10 Agustus 2021.

Perihal tersebut akibat setelah China mengetahui kantor yang diresmikan tersebut diberi nama Kantor Perwakilan Taiwan.

Baca Juga: Hubungan AS-China Memanas, Kembali Bentrok soal Laut China Selatan

Selama ini, Taiwan membuka misi perwakilan di luar negeri dengan nama Kantor Perwakilan Taipei karena konfliknya dengan China.

Setelah itu, China mendesak agar Lithuania segera memperbaiki keputusannya yang salah dan mengambil tindakan nyata untuk memperbaiki kerusakan.

Sebelumnya, Taiwan mengumumkan pembukaan kantor perwakilan barunya di Lithuania pada Juli lalu. Sejak itu, China pun telah mengecam rencana tersebut.

Baca Juga: Lawan Militer China, Jepang Bakal Kerahkan Rudal di Dekat Taiwan

Sementara itu, Lithuania sendiri telah mengumumkan rencana membangun misi perwakilan resmi negaranya di Taiwan sejak awal 2021.

Selain itu, Kementerian Luar Negeri menyebut bahwa Lithuania mengizinkan hal itu dan mengabaikan representasi China dan artikulasi konsekuensi potensial. Dan ini sangat merusak kedaulatan China.

Diketahui bahwa China hingga saat ini masih menganggap Taiwan sebagai wilayah pembangkang yang ingin memerdekakan diri.

Baca Juga: China Murka Usai AS Umumkan Jual Senjata ke Taiwan

China bersikeras bahwa Taiwan masih adalah bagian dari wilayah kedaulatannya dan seluruh negara China.

Chinq bahkan tak ragu memutus relasinya dengan setiap negara yang berhubungan dengan negaranya.

Sejauh ini, hanya ada 15 negara yang memiliki hubungan diplomatik formal dengan Taiwan.

Baca Juga: Seorang Nenek di China Dituduh Picu Sebaran Covid-19 Delta

Sementara itu Taiwan menyalahkan China yang berusaha mengintimidasinya atas kegagalan pembangunan kantor perwakilan di negara Amerika Selatan tersebut.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Kementerian Luar Negeri China

Tags

Terkini

Terpopuler