Facebook beri Bantuan UMKM Rp12,5 Miliar, Pendaftaran Ditutup Tiga Hari Lagi

- 10 Oktober 2020, 04:45 WIB
facebook berikan bantuan UMKM Rp12,5 miliar di Indonesia. Cara syarat dan jadwal sudah ditentukan. /Facebook
facebook berikan bantuan UMKM Rp12,5 miliar di Indonesia. Cara syarat dan jadwal sudah ditentukan. /Facebook /

RINGTIMES BALI - Facebook memberikan bantuan dana bagi UMKM sebesar Rp12,5 miliar ditengah kelesuan ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Masyarakat yang ingin mendapat bantuan UMKM Facebook bisa mendaftar dengan cara dan syarat yang dijabarkan pada artikel ini. 

Pendaftaran program dana bantuan UKM Facebook ini dibuka dari tanggal 6 Oktober hingga 13 Oktober 2020.

Baca Juga: ShopeePay Perluas Jangkauan ke Lebih dari 500 Outlet Planet Ban

Selain memberikan bantuan UMKM, Facebook juga akan memberikan pelatihan online bagi wirausaha UMKM di Indonesia agar bisa merambah dunia digital atau online.

Tersedia fasilitas penunjang lainnya dari Facebook, seperti berbagai tips dan fitur yang akan membantu pelaku UMKM untuk memasarkan usahanya dengan jangkauan lebih luas.

Facebook akan bekerja sama dengan perusahaan Deloitte Consulting dan Goodera untuk melakukan pengecekan pendaftar yang masuk, menyeleksi, hingga mendistribusikan dana bantuan kepada UMKM terpilih.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan sudah Cair pada 11,4 Juta Penerima, cek BSU Login www.kemnaker.go.id

Bos Facebook Indonesia, Pieter Ludian mengatakan bantuan ini diberikan ke pelaku UMKM di Indonesia agar bisa bangkit, menata ulang strategi, dan memulihkan kembali usahanya.

“UKM saat ini mengalami masa-masa yang sangat sulit, banyak dari mereka yang berusaha beradaptasi dan memanfaatkan platform online. Kami mendengarkan tantangan yang dihadapi para pemilik UKM dan ingin memberikan dukungan yang bermanfaat, termasuk dukungan finansial, untuk membantu mereka bangkit kembali, menata ulang strategi dan memulihkan kinerja usahanya,” ujar Pieter Lydian, Country Director Facebook untuk Indonesia.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x