Megawati Harap-harap Cemas, Gatot Nurmantyo Buka-bukaan Soal Nyapres

- 28 Agustus 2020, 09:44 WIB
atot Nurmantyo. (Foto Twitter @liadarmagita) /
atot Nurmantyo. (Foto Twitter @liadarmagita) / /

RINGTIMES BALI - Pernyataan salah seorang deklalator Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) menampar balik Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri.

Sebelumnya Megawati menyebut, di KAMI banyak yang ingin menjadi presiden.

Andrianto, salah seorang deklalator KAMI menyatakan Megawati Soekarnoputri saat ini sedang cemas akibat elektabilitas putri mahkotanya, Puan Maharani sangat minim.

Baca Juga: Bak,'Game PUBG', Gatot Nurmantyo 'Ditembak Peluru', Ahmad Yani: Norak dan Kekanakan

Pernyataan ini sebagai tamparan balasan pernyataan Megawati.

"Sesungguhnya Mega sedang cemas. Dia kan menginginkan anaknya tampil, tapi banyak tokoh yang kini bermunculan sebagai capres sehingga kompetisinya lebih ketat yang dalam kacamata politik Mega tidak menguntungkan posisi anaknya," cetusnya Kamis 27 Agustus 2020.

Hingga saat ini elektabilitas putri kesayangannya itu masih sangat rendah. "Kok Puan tidak juga naik elektabilitasnya, bahkan bisa jauh di bawah kader lain," katanya.

Baca Juga: KAMI Bergerak, Solo Raya Bangkit Nyatakan Dukungan Kritik Pemerintahan Jokowi

Dalam survei Indikator Politik Indonesia pada 13-16 Juli 2020, elektabilitas Ketua DPR yang juga Ketua DPP PDIP Puan Maharani hanya 2,0%. Perolehan ini terpaut jauh dari kader PDIP lain, yakni Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebesar 16,2%.

Sebelumnya, Megawati menyentil soal deklarasi KAMI.

Halaman:

Editor: Triwidiyanti Prasetiyo

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x