7 Cara Diet Wanita Usia 40 Tahun dari dr Saddam Ismail, Banyak Makan Ikan

20 Agustus 2021, 13:30 WIB
ILUSTRASI wanita 40 tahun, berikut cara diet usia ini dari dr Saddam Ismail* /Pexels/

RINGTIMES BALI - Wanita seringkali melakukan diet saat merasa berat badannya berlebihan dan tidak percaya diri dengan penampilannya.

Bagi wanita usia 40 tahun, cara diet tentunya berbeda dibandingkan dengan usia muda misalnya 20 tahunan.

Dr Saddam Ismail dalam penjelasannya menyebut jika wanita usia 40 tahunan memang lebih sulit karena metabolisme lebih lambat dalam melakukan diet dibanding usia muda.

Baca Juga: Manfaat Jambe Pinang untuk Kesehatan, Cacingan Hilang Seketika

Berikut 7 aturan diet untuk wanita usia 40 tahun, dikutip dari kanal YouTube Saddam Ismail pada 20 Agustus.

1. Menyesuaikan dan mengenali ritme biologis yang baru

Berat badan memang lebih gampang naik saat usia semakin tua. Kita harus tahu makanan apa yang bisa membuat berat badan naik dan tidak boleh dimakan.

2. Menyadari bahwa Anda tidak bisa cuek makan seperti saat usia 20 tahunan

Saat usia bertambah, sadari bahwa kondisi tubuh juga berubah. Tujuan diet di usia ini adalah agar tidak kelebihan berat badan dan tetap sehat.

Baca Juga: 5 Bahan Makanan Sering Dikonsumsi Tapi Mengandung Racun, Berhenti dari Sekarang

3. Perbanyak konsumsi ikan

Resiko penyakit jantung dan pembuluh darah akan semakin meningkat pada usia ini, usahakan lebih banyak mengonsumsi ikan misalnya 2 kali seminggu.

4. Konsumsi kalsium untuk kesehatan tulang

Dalam usia ini, hormon sudah tidak stabil dan rentan terkena osteoporosis, cobalah diet dengan produk olahan susu yang rendah lemak untuk memastikan kalsium masuk ke dalam tubuh.

5. Perbanyak air putih

Air putih sangat penting dalam segala usia. Usahakan minum 2 liter air putih setiap harinya. Jangan minum minuman bersoda atau manis

6. Olahraga

Olahraga atau aktivitas ringan bisa disesuaikan dengan kondisi tubuh misalnya melakukan jalan santai atau bersepeda secara rutin.

Baca Juga: 6 Jenis Makanan Tinggi Zat Besi, Salah Satunya Daging Merah

7. Hindari stres

Stres membuat hormon tidak stabil, susah tidur dan membuat kondisi tubuh tidak sehat, rentan menyimpan lemak bahkan cepat gemuk.

Meski usia telah 40 tahun, tidak ada salahnya melakukan diet agar lebih sehat asalkan dengan cara tepat dan bijak.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler