Bisa Jadi Pertanda Buruk Apabila Mimpi Bertemu Hewan, Salah Satunya Mimpi Bertemu Anjing Galak

- 2 Agustus 2020, 10:00 WIB
Rasulullah memberikan sejumlah tuntunan jika kita mengalami mimpi buruk.*
Rasulullah memberikan sejumlah tuntunan jika kita mengalami mimpi buruk.* //pexels

RINGTIMES BALI– Setiap manusia pasti pernah mengalami hal yang disebut “Mimpi”.

Mimpi terjadi saat tubuh sedang tertidur, mimpi sering disebut dengan istilah imajinasi alam bawah sadar.

Beberapa orang berkeyakinan bahwa mimpi di waktu subuh menandakan bahwa aka nada suatu yang bisa saja terjadi.

Baca Juga: CEK FAKTA : Zoom Disebut-sebut Telah Menjual Data Pribadi Penggunanya

Sedangkan jika mengalami mimpi di waktu pagi hari sampai siang hari berarti mimpi tersebut tidak memiliki arti apapun.

Tetapi orang-orang sukses kerap kali menyebut bahwa kunci awal sebuah keberhasilan, bermula dari mimpi.

Namun, tidak sedikit pula yang menganggap mimpi cuma bunga dari tidur, dan tidak memiliki arti apa apa.

Baca Juga: Polusi Udara Berpotensi Mematikan, Berikut Penjelasan Ahli

Tapi, bagi seorang astrolog, bisa jadi, mimpi adalah sebuah firasat atau tanda-tanda tentang kejadian yang akan menimpa seseorang di masa depan.

Mungkin anda pernah mendengar kisah Nabi Yusuf AS ?

Ya, dalam Alquran menceritakan terkait mimpi ini sebagaimana kisah Nabi Yusuf Alaihi Salam.

Saat masih kecil, Nabi Yusuf pernah bermimpi ada 11 bintang, bulan dan matahari bersujud dihadapannya.

Baca Juga: 5 Kelebihan Laki-Laki Non Perokok Di Mata Wanita, Nomor 5 Kamu Pasti Suka

Mimpi ini menjadi firasat bahwa kelak dirinya akan menjadi seorang raja.

Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Ibnu Syaibah dan Ibnu Majah, Rasulullah SAW membagi kriteria mimpi menjadi tiga bagian, yaitu: pertama mimpi buruk dan menakutkan, mimpi ini datangnya dari Syaitan.

Kedua, kegelisahan seseorang yang kemudian terbawa kedalam mimpinya. Ketiga adalah mimpi yang menjadi firasat kenabian.

Baca Juga: Dampak Positif dan Negatif Pernikahan Dini Yang Perlu Diketahui

Artikel ini sebelumnya telah terbit di zonabanten.pikiran-rakyat.com dengan judul Mimpi Bertemu Hewan, Bisa Jadi Pertanda Buruk

Artikel ini sudah dimuat di mantrasukabumi dengan judul Waspadai Jika Anda Mimpi Hewan Ini, Pertanda Buruk 

Dari penjelasan hadist Rasulullah di atas, kita bisa mengambil kesimpulan bahwa ada diantara mimpi-mimpi kita yang menjadi firasat akan terjadi sesuatu kepada kita dan itu berasal dari Allah SWT.

Lantas, bagaimana kalau kita bermimpi bertemu dengan hewan atau binatang ?

Baca Juga: Ternyata! Cukup Gunakan Cuka dan Baking Soda bisa Bersihkan Alat Masak Berbahan Stainless Steel

Dilansir dari ceramah Ust Khalid Basalamah yang di-publish oleh Kajian SunnahTV mengatakan hendaknya kita berhati-hati jika bermimpi dengan 7 jenis hewan ini. Bisa jadi pertanda yang buruk bagi kita, atau akan ada orang buruk yang mendekati kita.

Hewan tersebut adalah ular, kalajengking, rajawali, gagak, tikus, anjing buas, dan cicak.

Salah seorang ulama ahli fiqh dan perawi hadits dari kalangan tabiin, Ibnu Sirin pernah menyampaikan pendapatnya terkait hal ini, yakni;

 * jika seseorang bermimpi digigit tikus, kalajengking dan sebagainya ini menjadi pertanda kalau akan ada orang jahat atau fasik yang sedang mendekati dia.

Baca Juga: FAKTA atau HOAX: Menelan Sperma Bisa Sembuhkan Pasien Covid-19?

 * Jika anda akan menikah, kemudian anda istikharah minta petunjuk dari Allah dan kemudian bermimpi 7 hewan ini berhatilah hatilah, lebih teliti lagi siapa yang akan menjadi pasangan anda, telitilah sebelum anda menyesal dikemudian hari.

 * orang yang terkena sihir, biasanya yang sering muncul dalam mimpinya adalah 7 hewan ini.

Sehingga Rasulullah menganjurkan membunuh lima dari tujuh hewan tersebut disemua wilayah dan kondisi, baik sedang ihram maupun tidak, baik di wilayah haram (Makkah dan Madinah) maupun di wilayah halal (selain Makkah dan Madinah), sebagaimana dijelaskan dalam hadist yang diriwayatkan Bukhari dan Muslim :

Baca Juga: Dimasa Covid-19 Perlukah Kaca Mata?

 “5 hewan fasiq yang dianjurkan untuk dibunuh walau di tanah haram: tikus, kalajengking, elang, gagak, dan anjing galak”.***(Tim Zona Banten)

Editor: Moh. Husen

Sumber: Zona Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x