8 Makanan Terbaik Menurunkan Risiko Stroke

- 28 Februari 2021, 17:32 WIB
Ilustrasi Bayam yang Dapat  Menurunkan Risiko Stroke
Ilustrasi Bayam yang Dapat Menurunkan Risiko Stroke /pixabay.com/ kkolosov

RINGTIMES BALI - Menurunkan atau mengatur tekanan darah adalah cara terbaik untuk mencegah stroke. Namun, terdapat pemicu stroke yang di luar kendali, yakni genetika.

Walau begitu, mengatur pola makan dan memilah makanan yang dikonsumsi, tentu sangat berdampak pada penurunan risiko stroke.

Makanan yang tinggi akan lemak jenuh dan  lemak trans dapat memicu kolesterol. Lalu mengonsumsi kalori terlalu tinggi dapat memicu obesitas.

Konsumsi natrium berlebih juga dapat meningkatkan tekanan darah. Di mana kolesterol, obesitas, hingga tekanan darah tinggi dapat meingkatkan risiko terkena stroke.

Baca Juga: 5 Buah Terbaik untuk Mencegah Stroke, Salah Satunya Jambu Biji

Dilansir Ringtimes Bali dari thehealthy, terdapat beberapa makanan yang dapat menurunkan risiko stroke, diantaranya:

1. Ubi Jalar

Ubi jalar adalah salah satu makanan yang dapat menyehatkan jantung, sehingga baik untuk aliran darah. Ubi jalar kaya akan kandungan vitamin A yang baik untuk jantung, paru-paru dan ginjal.

Ubi jalar juga dapat memenuhi kebutuhan asupan serat bagi tubuh Anda. Ubi jalar dapat mencegah penumpukan plak pada pembuluh darah.

Baca Juga: 10 Manfaat Minum Air Jahe dan Madu, Salah Satunya Cegah Stroke

2. Pisang

Pisang kaya akan potasium yang dapat menurunkan tekanan darah, bahkan bagi pengidap hipertensi. Riset menemukan bahwa potasium penting dalam pencegahan stroke.

Khususnya, pisang hijau yang dapat mengurangi tekanan darah. Hal ini dikarenakan kandungan pati resisten yang dapat meningkatkan sensitivitas insulin.

Sensitivitas insulin dapat membantu mengoptimalkan aliran darah dan mengurangi tekanan darah.

Baca Juga: 3 Makanan yang Menyebabkan Stroke, Hindari Sedini Mungkin

3. Bayam

Bayam kaya akan kandungan magnesium, vitamin B, dan asam folat.

Penelitian menemukan bahwa mengonsumsi makanan yang mengandung asam folat dapat menurunkan risiko stroke. Terlebih pada mereka yang memiliki darah tinggi.

Sehingga meningkatkan konsumsi bayam yang kaya asam folat dapat mencegah stroke.

4. Kale

Selain bayam, sayur kale juga kaya akan magnesium, yang baik untuk kesehatan jantung.

Magnesium berfungsi sebagai vasodilator, membuka pembuluh darah, dan melindungi endotel (lapisan dalam dinding pembuluh darah).

Selain itu, magnesium juga dapat mengatur kalsium yang masuk sehinga tidak berlebihan dan beracun, di mana dapat merusak arteri dan pembuluh darah.

Baca Juga: 4 Makanan Penyebab Stroke, Batasi Konsumsi Sosis Berlebihan

5. Bawang Putih

Bawang putih mengandung molekul ajoene yang menurunkan agregasi platelet, yaitu penggumpalan darah berlebihan hingga darah membeku. Di mana hal ini salah satu pemicu stroke.

Mengonsumsi bawang mentah dapat memberikan efek yang efektif dalam pencegahan stroke. Anda dapat memakannya satu hingga dua siung bawang putih sehari.

6. Biji Labu

Penelitian menemukan bahwa magnesium dapat menurunkan risiko stroke hingga 20 persen.

Biji labu sangat kaya magnesium sehingga dapat mencegah stroke. Daripada membuangnya, Anda dapat mengonsumsinya untuk kesehatan.

Baca Juga: Kenali 5 Tanda-tanda Gejala Stroke Menyerang Tubuh, Salah Satunya Merasa Lemas

7. Cokelat Hitam

Kandungan kakao dalam cokelat hitam ampuh dalam melawan stroke. Hal ini terjadi karena flavonoid yang ada dalam kakao.

Mengonsumsi tiga porsi cokelat hitam perminggu dapat menurunkan risiko stroke dibandingkan dengan mereka yang tidak.

Namun, mengonsumsi cokelat hitam yang berlebihan justru tidak akan memberi efek pada stroke.

Baca Juga: Waspada 6 Gejala Stroke yang Jarang Disadari Orang

8. Kacang Almond

Kacang almond kaya akan protein, serat, dan lemak tak jenuh.

Di mana dengan mengonsumsinya, Anda dapat mengurangi kolesterol jahat LDL dan meningkatkan kolesterol baik HDL.

Almond juga kaya akan vitamin E yang dapat menghentikan penumpukan plak pada arteri.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: The Healthy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x