Kombinasi Jeruk Nipis, Teh, dan Gula Batu Dapat Mengobati Perut Kembung pada Anak

- 16 Januari 2021, 22:00 WIB
Kombinasi Jeruk Nipis, Teh, dan Gula Batu Dapat Mengobati Perut Kembung pada Anak
Kombinasi Jeruk Nipis, Teh, dan Gula Batu Dapat Mengobati Perut Kembung pada Anak /Pixabay

Selain itu, air dari hasil perasan jeruk nipis ini dapat menghilangkan produk limbah atau racun dari tubuh serta mampu mencegah masalah sembelit, diare, bahkan perut kembung.

Dikenal bermanfaat bagi kesehatan, karena jeruk nipis diperkaya dengan kandungan vitamin C, B6, dan kalium.

Seseorang yang mengalami perut kembung bisa mengonsumsi jeruk nipis untuk membantu memecah makanan dan gas yang terperangkap di dalam usus.

Alhasil, perut kembung akan mengempes dan perut akan kembali terasa nyaman serta tubuh akan menjadi siap untuk beraktivitas kembali.

Selain untuk mengatasi masalah pencernaan seperti perut kembung, ternyata jeruk nipis ini memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan jantung, mencegah pembentukan batu ginjal, serta dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Manfaat Jeruk Nipis untuk Cegah Penyakit Jantung dan Kanker, Berikut Cara Mengolahnya

Selain khasiat jeruk nipis yang luar biasa bagi kesehatan, tambahan teh dan gula batu dapat meningkatkan kinerja bagi tubuh.

Dengan demikian, jangan khawatir apabila memiliki perut kembung dan cobalah resep dari bahan alami ini untuk mengatasinya.

Selain mudah didapat, cara membuatnya yang praktis pun tidak akan membuat kesulitan ketika akan menyajikannya. Semoga bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x