Simak Manfaat Biji Selasih bagi Kesehatan, Dari Mengontrol Gula Darah Hingga Kolesterol

- 9 Desember 2020, 21:51 WIB
Cara membuat lemon squash selasih
Cara membuat lemon squash selasih /cookpad

RINGTIMES BALI - Biji selasih ini berasal dari tanaman selasih (Ocimum basilicum L.). Biasanya, biji selasih ini banyak ditemui dalam makanan penutup dan minuman tertentu. Selain sebagai makanan yang bisa dikonsumsi, di sisi lain biji selasih ini bermanfaat bagi kesehatan.

Biji selasih, juga dikenal sebagai biji sabja dan tukmaria adalah biji kecil berbentuk oval hitam yang kaya dengan nutrisi dan memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan. Biji selasih telah digunakan dalam pengobatan tradisional untuk pengobatan diare, maag, dispepsia dan penyakit lainnya.

Selain itu, biji selasih ini juga digunakan sebagai diuretik, antispasmodik, perut dan antipiretik.  Biji selasih mengandung protein, lemak, serat, karbohidrat, air dan abu. Kandungan lainnya yaitu sumber mineral yang baik seperti magnesium, besi, seng, dan mangan.

Baca Juga: Kemangi untuk Jantung Bengkak Seperti yang Dialami Melisha Sidabutar, Simak Resepnya

Biji selasih juga mengandung senyawa fenolik seperti rosmarinic, caftaric, caffeic, chicoric, p-hydroxybenzoic, p-coumaric, protocatechuic acid dan rutin.

Melansir dari Boldsky, berikut beberapa manfaat kesehatan biji selasih yang belum banyak diketahui yaitu,

  1. Menurunkan berat badan

Biji selasih mengandung serat makanan larut yang membantu menjaga perut kenyang lebih lama dan memberikan rasa kenyang.

Dalam penelitian telah menunjukkan bahwa pasien obesitas yang mengonsumsi 2 g ekstrak biji selasih dengan 240 ml air sebelum makan siang dan makan malam mengalami penurunan indeks massa tubuh (IMT) yang signifikan.

 Baca Juga: Ketahui Penyebab Jantung Bengkak Seperti yang Dialami Melisha Sidabutar

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x