4 Cara Mencegah Penyakit Diabetes dengan Mudah Tanpa Menggunakan Obat-obatan

3 November 2020, 19:37 WIB
Rutin Olahraga Salah Satu Upaya Pencegahan Terhadap Diabetes /

RINGTIMES BALI – Diabetes merupakan masalah kesehatan yang tidak dapat dianggap sepele, namun sayangnya, tidak semua orang paham dan tanggap terhadap penyakit yang satu ini.

Sudah menjadi rahasia umum bahwa, lebih banyak orang yang memilih untuk mengobati daripada mencegah penyakit itu sendiri. Padahal, mencegah jauh lebih mudah daripada harus mengobatinya.

Penyakit diabetes atau yang sering disebut kencing manis ini, merupakan penyakit kronis yang disebabkan karena terlalu banyaknya kadar gula dalam darah (glukosa darah tinggi). Glukosa merupakan sumber energi utama bagi sel tubuh manusia.

Baca Juga: Catat, Jadwal Makan yang Tepat Bagi Penderita Diabetes

Glukosa yang menumpuk di dalam darah, akibat tidak diserap sel tubuh dengan baik dapat menimbulkan berbagai jenis gangguan pada organ tubuh.

Jika diabetes tidak dikontrol dengan baik, dapat menimbulakan berbagai macam komplikasi yang membahayakan nyawa penderita.

Penyakit diabetes sendiri memiliki 4 jenis yakni diabetes melitus 2, diabetes tipe 1, pradiabetes, serta diabetes kehamilan. Cara mencegah penyakit diabetes dapat dimulai dengan cara yang paling mudah dan sederhana, yakni merubah gaya hidup menjadi lebih sehat.

Baca Juga: Waspada! Tak Hanya di Usia Lanjut, Diabetes Juga Menyerang Usia Produktif

Tanpa disadari gaya hidup sehari-hari yang cenederung tidak sehat, dapat meningkatkan risiko terkena penyakit diabetes.

Dilansir ringtimesbali.com dari Everyday Health, berikut adalah 4 cara untuk menghindari dan mencegah penyakit diabetes dengan mudah tanpa harus menggunakan obat-obatan.

  1. Jaga berat badan normal

Obesitas adalah salah satu penyebab utama diabetes, oleh karena itu jika anda memiliki kelebihan berat badan, maka anda harus mencari cara untuk dapat menurunkan berat badan hingga ideal.

Baca Juga: Sherina Menikah, Kolom Komentar Instagramnya Banjir Ucapan Selamat

Usahakan untuk melakukan diet rendah kalori yang dikombinasikan dengan diet rendah lemak. Serta hindari diet yang dilakukan secara instant, apalagi dengan menggunakan bantuan obat-obatan.

  1. Jangan malas olahraga

Hindari kebiasaan malas gerak tersebut, dan mulailah untuk berolahraga secara teratur atau melakukan aktivitas fisik lainnya. Luangkan waktu setidaknya 30 menit sehari untuk berolahraga ringan, dan hindari melakukan olahraga berat yang dapat membahayakan kesehatan.

  1. Kurangi minuman manis

Kebiasaan mengonsumsi minuman manis yang cenderung memiliki kandungan gula tinggi seperti soda, teh atau kopi manis, juga dapat memicu risiko penyakit diabetes. Biasakan diri untuk minum air putih, atau minuman yang tidak memiliki rasa dan tanpa pewarna.

Baca Juga: Awas Diabetes, Kenali Tanda-tanda Gula Darah yang Terlalu Tinggi dalam Tubuh

  1. Rutin konsumsi buah dan sayur

Malas makan buah dan sayur adalah kebiasaan buruk yang tidak sehat dan harus ditinggalkan.

Jika anda ingin terhindar dari penyakit diabetes, maka sebaiknya anda mulai mengkonsumsi buah dan sayur setiap hari. Asupan serat dari buah dan sayur, dapat membantu mengurangi glukosa dalam darah.***

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler