Suasana Prosesi Pemakaman Deng Jia Xi, Remaja yang Tewas dalam Aksi Kudeta Myanmar

- 5 Maret 2021, 14:00 WIB
Suasana proses pemakaman Deng Jia Xi.
Suasana proses pemakaman Deng Jia Xi. /Facebook.com/Axieslia Travania Threader

RINGTIMES BALI – Kamis, 4 Maret 2021 suasana duka menyelimuti prosesi pemakaman Deng Jia Xi.

Deng Jia Xi atau Kyal Sin atau yang sering disebut Angel, tewas dalam aksinya melawan kudeta militer Myanmar dan meninggalkan sebuah surat wasiat.

Dalam sebuah video tayangan prosesi pemakaman Deng Jia Xi, tampak begitu banyak pelayat yang hadir ke tempat duka di Myanmar.

Baca Juga: Gadis 19 Tahun Jadi Korban Kudeta Myanmar, Pesan Kematiannya Bikin Merinding: Jangan Selamatkan Saya!

Dilansir Ringtimesbali.com dari Reuters.com, para pelayat yang sebagian besar remaja itu melewati peti jenazah Jia Xi yang terbuka.

Para pelayat menyanyikan lagu-lagu protes sambil memberi hormat tiga jari.

Hal ini sebagai bentuk protes serta meneriakkan slogan menentang kudeta militer karena telah menjerumuskan negara ke dalam kekacauan.

Baca Juga: Facebook Resmi Hapus Laman dan Akun Instagram yang Dikendalikan Militer Myanmar

Melalui sebuah percakapan telepon dengan Reuters, seorang pelayat bernama Sai Tun usia 32 tahun, mengatakan ia tidak terima atas apa yang terjadi pada Jia Xi atau Kyal Sin.

“Kami merasa sangat marah atas perilaku tidak manusiawi mereka pada saat yang sama sangat sedih,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x