5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Ketika Patah Hati, Semuanya Bikin Gagal Move On

- 10 Februari 2021, 21:45 WIB
Kesalahan yang Sering Dilakukan Ketika Patah Hati
Kesalahan yang Sering Dilakukan Ketika Patah Hati /PIXABAY/DtheDelinquent

RINGTIMES BALI - Move on atau melupakan mantan sangat sulit dilakukan, terlebih jika masih memiliki rasa sayang setelah putus cinta.

Banyak sekali faktor yang menyebabkan seseorang susah move on. Dilansir Ringtimesbali.com dari laman verywellmind, berikut beberapa kesalahan yang sering dilakukan setelah putus cinta, yang membuat seseorang susah move on.

1. Menjalin Rebound Relationship

Setelah patah hati, seseorang mungkin merasakan urgensi untuk menemukan pasangan baru yang romantis. Hal ini tentu saja harus dihindari. Karena rebound relationship biasanya tidak berlandaskan pada cinta, namun hanya untuk pelampiasan.

Baca Juga: 5 Cara Menjaga Kesehatan Mental Setelah Putus Cinta

Jika tidak meluangkan waktu untuk merenungkan hubungan yang baru saja berakhir, kemungkinan akan mengulangi pola atau membuat kesalahan yang sama di hubungan yang baru. Sehingga jangan terlalu cepat untuk menjalin hubungan setelah putus.

2. Menjalin Hubungan Padahal Belum Move On

Terkadang, orang mengalami kesulitan untuk melajang ketika mereka terbiasa menjadi bagian dari pasangan. Apalagi jika hubungan yang kandas tersebut memiliki rentang waktu yang cukup lama.

Meskipun merasa sangat kesepian ketika tidak memiliki pasangan, jangan gegabah untuk mencari pasangan baru. Berhubungan ketika belum move on hanya akan menumpuk rasa sakit.

Sebaiknya selesaikan terlebih dahulu urusan hatimu dengan kenangan masa lalu. Agar ketika membina hubunga yang baru, kamu bisa fokus dan memberikan cinta yang layak pada pasangan.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Verywellmind


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x