Bali United Optimis Menang Lawan Arema: Kita Punya Waktu Cukup untuk Latihan

- 13 Agustus 2022, 08:36 WIB
Bali United nyatakan optimis dalam memenangkan pertandingan Liga 1 2022/2023 melawan Arema FC pada Sabtu, 13 Agustus 2022.
Bali United nyatakan optimis dalam memenangkan pertandingan Liga 1 2022/2023 melawan Arema FC pada Sabtu, 13 Agustus 2022. /Ringtimes Bali/Ni Made Ari Rismaya Dewi

RINGTIMES BALI - Bali United nyatakan optimis dalam memenangkan pertandingan Liga 1 2022/2023 melawan Arema FC pada Sabtu, 13 Agustus 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Pelatih Bali United Stefano Cugurra atau Coach Teco ungkap timnya miliki waktu cukup untuk latihan.

“Kita punya waktu cukup buat latihan setelah kita melawan RANS Nusantara. Kita semua kerja yang terbaik dengan kondisi fisik, teknik, sama taktik,” ujar Coach Teco dalam konferensi pers pada Jumat, 12 Agustus 2022.

Baca Juga: Jelang Pertandingan Bali United vs RANS Nusantara, Coach RD Ungkap Peran Wawan Hendrawan

“Besok kita pertandingan ketiga di rumah. Kita sudah menang 2 kali melawan Persija dan RANS. Mudah-mudahan kita bisa menang lagi di rumah,” sambungnya.

Di sisi pemain, Fadil menyampaikan bahwa dirinya dan rekan satu tim sangat siap dengan pertandingan hari ini.

"Semoga di pertandingan besok kami diberikan kemenangan lagi. Semoga kami memberikan penampilan yang terbaik sesuai instruksi dari pelatih, berjalan lancar dan menjadi pemenang,” kata Fadil.

Baca Juga: Bali United Menang Lawan Rans Nusantara dengan Skor Akhir 3-2

Terkait pemain dari Arema FC, Fadil ungkap sudah tahu kualitas para pemainnya dan memilih untuk berfokus pada performa tim Bali United.

“Saya dan teman-teman lebih fokus kepada performa kami, memperbaiki kesalahan-kesalahan kami ketika latihan,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x