Pertandingan Bali United VS Bhayangkara FC, Pertemuan Dua Sahabat Lama Brwa Nouri Lawan Melvin Platje

- 11 Februari 2022, 18:09 WIB
Pertandingan Bali United VS Bhayangkara FC, pertemuan dua sahabat lama Brwa Nouri lawan Melvin Platje.
Pertandingan Bali United VS Bhayangkara FC, pertemuan dua sahabat lama Brwa Nouri lawan Melvin Platje. /instagram.com/@baliunitedfc

RINGTIMES BALI – Pertandingan lanjutan Liga 1 antara Bali United VS Bhayangkara FC merupakan laga spesial bagi Brwa Nouri maupun Melvin Platje.

Pasalnya, dalam laga antara Bali United VS Bhayangkara FC itu akan menghadapkan dua sahabat lama, yakni Brwa Nouri dan Melvin Platje.

Seperti diketahui sebelumnya, dua pemain asing ini merupakan sahabat dekat yang telah lama berkarir di Liga Indonesia. Keduanya menjadi akrab saat sama-sama memperkuat Bali United.

Baca Juga: Timnas Indonesia Batal Ikut Piala AFF U23 Tahun 2022 di Kamboja, Netizen Ungkapkan Rasa Kecewa

Keputusan Melvin Platje untuk pindah klub dan membela Bhayangkara FC membuatnya harus melawan sahabat lamanya Brwa Nouri. Pertemuan kedua pemain yang berteman karib ini adalah kali pertama sejak Melvin Platje pindah klub.

Pemain bernama lengkap Brwa Hekmat Nouri mempunyai kesan tersendiri saat harus melawan sahabatnya besok.

“Pastinya awal akan menjadi sangat aneh. Melvin adalah teman baik saya dan saya bermain di tim yang sama dengannya selama bertahun-tahun. Bermain melawan dia akan sangat terasa spesial,” kata Nouri seperti dikutip dari laman baliutd.com 11 Februari 2022.

Baca Juga: Soal Penilaian Harian Tema 7 Subtema 2 Kelas 3, Plus Kunci Jawaban Tahun 2022

Meskipun begitu, pemain yang akrab disapa Nouri ini berjanji akan tetap profesional. Pemain bernomor punggung 6 ini akan berupaya memberi hasil terpabik pada laga pekan 24 Liga 1 besok. Ia siap memberikan kemampuan terbaik untuk meraih hasil maksimal.

Di sisi lain Nouri juga berharap sahabatnya bisa sukses di masa depan. Ia mendoakan Platje mendapatkan yang terbaik bagi klubnya yang sekarang.

Halaman:

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x