Bursa Transfer Liga 1, Indikasi Persib Ganti Luiz dengan Paulo Josue, Miftah Anwar Bahayakan Ardi Idrus

- 7 Desember 2021, 15:23 WIB
Isu bursa transfer liga 1 Persib, Paulo Josue dan Miftah Anwar berpotensi merapat
Isu bursa transfer liga 1 Persib, Paulo Josue dan Miftah Anwar berpotensi merapat /@persib/twitter

RINGTIMES BALI – Persib Bandung menjadi klub yang banyak dibahas jelang bursa transfer kedua Liga 1, Paulo Josue dan Miftah Anwar Sani digadang-gadang. 

Bursa transfer kedua Liga 1 akan dibuka pada 15 Desember 2021, beberapa nama pemain Persib seperti Wander Luiz dan Ardi Idrus dianggap bahaya posisinya. 

Kemenangan terakhir Persib atas Madura United oleh tendangan Frets Butuan di BRI Liga 1 tidak menjadikan Maung Bandung puas, karena nyatanya banyak potensi yang terbuang sehingga bursa transfer kali ini akan menjadi kesempatan penting. 

Baca Juga: Jelang laga Panas BRI Liga 1, Persib Pernah Taklukan Persebaya di Perempat Final Piala Menpora 2021

Salah satu yang dilirik adalah Wander Luiz. Rutin diturunkan Robert Alberts dalam BRI Liga 1 nampaknya Luiz justru tidak menunjukkan performa yang menguntungkan, sebagaimana dilansir dari IP News.

Penggemar Persib menunjukkan kritikannya melalui sosial media terkait Luiz yang bermain tidak apik sehingga berpontesi tergusur posisinya. 

Opsi yang muncul dari para Bobotoh adalah nama Paulo Josue, pemain Kuala Lumpur FC yang menunjukkan taringnya di Liga Super Malaysia. 

Baca Juga: Robert Alberts Pastikan Pemain Siap di BRI Liga 1 Persib vs Persebaya

Paulo Josue turut dalam 20 pertandingan bersama Kuala Lumpur FC dengan menyumbang 9 gol dan 7 assist, dengan posisi bukan penyerang. 

Apabila hal ini benar dan nama David da Silva juga masuk dalam bursa transfer, maka Persib akan semakin kuat di lini depan. 

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x