Walikota Jaya Negara Serahkan Reward 8 Unit Motor Listrik Bagi Masyarakat yang Taat Bayar Pajak PBB P2

- 21 Oktober 2023, 21:55 WIB
Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara saat menyerahkan reward berupa 8 Unit Motor Listrik bagi Wajib Pajak yang patuh membayar Pajak PBB-P2 melalui kanal digital. Penyerahan dilaksanakan dalam Kegiatan D'Youth Fest 3.0 di Lapangan Lumintang, Jumat (20/10)
Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara saat menyerahkan reward berupa 8 Unit Motor Listrik bagi Wajib Pajak yang patuh membayar Pajak PBB-P2 melalui kanal digital. Penyerahan dilaksanakan dalam Kegiatan D'Youth Fest 3.0 di Lapangan Lumintang, Jumat (20/10) /Dok Humas Denpasar/

Lebih lanjut dijelaskan, realisasi pajak PBB P2 saat ini sudah mencapai Rp 100.459.101.404 atau 100,46 persen. Adapun target terbaru PBB P2 pada APBD Perubahan yakni Rp 100 miliar yang sebelumnya yakni Rp 97 miliar.

"Targetnya sudah naik pada perubahan ini. Meskipun sudah dinaikkan sebesar Rp 3 miliar namun sudah bisa mencapai target," katanya.

Sementara itu, Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara mengatakan Pemkot Denpasar akan terus meningkatkan apresiasi yang diberikan kepada Wajib Pajak. Tak hanya itu, pihaknya juga mendorong percepatan digitalisasi perpajakan untuk terus dioptimalkan. 

Terlebih beberapa hari lalu Pemkot Denpasar sukses meraih Penghargaan Terbaik II Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) Wilayah Jawa-Bali. 

"Jangan pernah berpuas diri, prestasi ini harus terus ditingkatkan. Tentunya dengan sinergi berbagai pihak kedepan Denpasar lebih maju lagi," ujarnya. 

Dalam kesempatan ini pihaknya juga terus berusaha memberikan apresiasi kepada masyarakat yang taat pajak. 

"Dari awalnya mendapatkan 4 motor, di tahun 2023 ini naik menjadi 8 motor listrik. Kami berharap ini akan menggugah masyarakat untuk taat membayar pajak PBB P2  dan memenuhi kewajibannya dan semakin banyak yang memanfaatkan pembayaran secara online," katanya.***

Baca Juga: Diiringi Lagu Puputan Badung, Walikota Jaya Negara Buka Gelaran D'Youth Fest 3.0

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah