Cara Dapat Bansos PPKM dari Pemerintah, Ajukan Sekarang, Daerah Diminta Aktif

- 3 Agustus 2021, 11:15 WIB
jika Anda ingin mendapatkan Bansos PPKM ajukan segera
jika Anda ingin mendapatkan Bansos PPKM ajukan segera /instagram @bantuan_bst/

RINGTIMES BALI - Penyaluran Penyaluran bantuan sosial (bansos) di sejumlah daerah ditengarai publik dan khususnya netizen tidak merata.

Sejumlah bansos yang disalurkan itu menurut para netizen tidak tepat sasaran dan hanya si 'anu' itu-itu saja yang menerima.

Meski dikritik sedemikian rupa Menteri Sosial Tri Rismaharini tetap menegaskan bahwa data keluarga penerima manfaat (KPM) bansos berasal dari daerah.

Baca Juga: Dinkop Sleman Buka Pendaftaran BPUM Gelombang 4, Cek Link Lengkapnya

Karena itu jika daerahnya aktif mengusulkan warga penerima bantuan katanya, maka pihaknya juga akan menerima hal tersebut dan melakukan pemadanan data.

Apakah si calon penerima bantuan tersebut layak atau tidak mendapatkan bansos akibat dampak pandemi covid-19.

Sebagaimana kita ketahui, sejumlah daerah sudah mengusulkan data KPM penerima bansos dari Kemensos.

Baca Juga: Penyaluran Bansos BLT Rp300 Ribu Tidak Merata di Badung, Warga Tagih Janji Giri Prasta

Dan sudah disalurkan ke sejumlah daerah tersebut seperti di Surabaya, Malang, Pekalongan, Purwakarta, Denpasar, Badung, Yogyakarta, Bogor, Tangerang, dan kota serta kabupaten lainnya.

Karena itu apabila ada yang ingin mendapatkan bantuan PPKM maka bisa menuju ke kantor kelurahannya masing-masing untuk didata dan nantinya kelurahan akan menyeleksi warga penerima bansos.

Namun faktanya ketika sampai ke kelurahan kata netizen dipatahkan dengan alasan para warga yang mengajukan tersebut tidak diterima atau tidak masuk dalam katagori penerima manfaat.

Baca Juga: Mensos Risma Bantah Hapus Data Penerima Bansos

Di Jakarta misalnya, katanya kota Jakarta itu baru 40 persen melakukan pembenahan data penerima bansos dan menurutnya hal ini seharusnya jangan menjadi persoalan.

"Jika daerah itu ada yang mau menambah silahkan usulkan kita terbuka," tandasnya.

Bahkan Papua katanya hampir terjadi kenaikan penambahan KPM sebanyak 100 persen dari semula 15 ribu naik jadi 28 ribu KPM di tahun ini, imbuh dia.

Baca Juga: Cara Cek Bansos Tunai Rp600 Ribu di cekbansos.kemensos.go.id

Sebagaimana diketahui bersama, pemerintah melalui sejumlah kementerian mempercepat penyaluran bansos.

Di kementerian sosial sendiri ada 5 jenis bansos yang masih dalam tahap penyaluran yakni, BST, PKH, BPNT, dan bantuan tambahan berupa uang tunai Rp200 ribu (Agustus - Desember 2021) dan beras 5 kg bagi KPM PKH.***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah