Korea Utara Dilanda Banjir, Kim Jong Un Minta Militer Kerahkan Bantuan

8 Agustus 2021, 20:52 WIB
Kim Jong Un mengerahkan para militer untuk membantu memberikan bantuan ke sejumlah wilayah banjir. /KCNA via REUTERS

RINGTIMES BALI - Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengerahkan para militer untuk membantu memberikan bantuan ke beberapa daerah yang dilanda banjir.

Hal ini dilakukan Kim Jong Un di tengah kekhawatiran masyarakat atas krisis ekonomi dan kekurangan pangan di Korea Utara.

Dilansir dari CNA, Komisi Militer Pusat Partai Pekerja mengadakan pertemuan di provinsi timur Hamgyong Selatan untuk membahas kerusakan dan pemulihan dari banjir.

Baca Juga: Warga Korea Utara Patah Hati, Kim Jong Un Muncul ke Publik dalam Kondisi Kurus Setelah Satu Bulan Off

Kim sendiri tidak menghadiri pertemuan itu, tapi pejabat partai menyampaikan pesan dari Kim yang meminta militer melakukan bantuan dan menyediakan pasokan yang diperlukan di sejumlah wilayah.

Korea Utara tidak merinci tingkat kerusakan akibat hujan tetapi mengatakan komisi militer mengeksplorasi langkah-langkah darurat.

Hal itu dilakukan untuk membangun kembali daerah yang dilanda bencana, menstabilkan kondisi masyarakat, mencegah virus corona dan meminimalkan kerusakan alam.

Baca Juga: Kim Jong Un Siap Lakukan Dialog Konfrontasi dengan AS untuk Lindungi Martabat Negara

Kim mengatakan pada bulan Juni bahwa Korea Utara menghadapi krisis pangan mengutip pandemi virus corona dan badai topan pada tahun lalu.

Sementara itu, baru-baru ini bank sentral Korea Selatan mengatakan jika ekonomi Korea Utara mengalami kontraksi terbesar dalam 23 tahun pada tahun 2020.

Anggota parlemen Korea Selatan mengatakan bahwa Korea Utara membutuhkan 1 juta ton beras.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: CNA

Tags

Terkini

Terpopuler