BLT Rp600 ribu di Jawa Timur Belum Cair, Simak Ini Alasannya

- 8 September 2020, 12:40 WIB
BLT Rp600 ribu di Jawa Timur Belum Cair, Ini Alasannya
BLT Rp600 ribu di Jawa Timur Belum Cair, Ini Alasannya /Dok. indonesia.go.id

RINGTIMES BALI - Ditengah keriuhan penerima bantuan subsidi upah (BSU) atau BLT Rp600 ribu, para peserta BPJS Ketenagakerjaan di kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, yang bergaji dibawah Rp5 juta, mengaku belum cair.

Sampai saat ini masih menunggu BLT dari pemerintah yang rencananya akan di transfer ke rekening masing-masing.

Salah seorang tenaga kerja asal kabupaten Bangkalan, Syamsul Arifin mengatakan, dirinya sudah mengikuti prosuder yang di tentukan.

Namun, sampai saat ini bantuan subsidi gaji belum masuk ke nomor rekiningnya.

Baca Juga: Kemarin, Data Calon Penerima BLT Rp600 Ribu Tahap Tiga Disetor Pekan Ini, Kapan Cair

“Saya bersama teman sekantor berharap bantuan subsidi gaji cepat segra cair, karena sangat di butuhkan ditengah pandemi covid-19,” ungkapnya, dikutip Ringtimes Bali dari laman RRI, Selasa 8 September 2020.

Sementara itu, salah seorang tenaga kerja lainnya, Dofir Falah mengatakan, dirinya mengaku subsidi gaji dari pemerintah sudah masuk ke rekeningnya sebesar Rp1,2 juta. Namun, sebagian teman sekantornya juga masih belum menerimanya.

“Mungkin ini secara bertahap, saya berterimakasih kepada pemerintah karena sangat membantu untuk keberlangasungngan perekonomian keluarga di tengah pademi ini,” ujarnya.

Baca Juga: Ini Cara Pelaporan Peserta BLT Rp600 Ribu jika Tidak Cair, Simak di SIPP Online

Terpisah, Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjan kini BP Jamsostek Madura, Dhyah Swasti Kusumawardhani menuturkan, pemberian bantuan subsidi gaji merupakan program pemerintah pusat, pihaknya hanya mendata nomor rekening masing-masing tenaga kerja aktif dengan upah dibawah Rp5 juta, kewenangan verifikasi, validasi dan proses pentransferan merupakan kebijakan kementrian ketenagakerjaan.

Halaman:

Editor: Triwidiyanti Prasetiyo

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x