Cara Membuat Gulai Kambing atau Sapi yang Lezat dan Mudah

- 27 Juni 2022, 14:00 WIB
Halaman ini akan membahas cara membuat gulai kambing atau sapi yang enak dan tidak berbau. Di halaman ini akan dijelaskan secara LENGKAP.
Halaman ini akan membahas cara membuat gulai kambing atau sapi yang enak dan tidak berbau. Di halaman ini akan dijelaskan secara LENGKAP. /Tangkapan layar YouTube.com/Ika Mardatilah

RINGTIMES BALI - Halaman ini akan membahas cara membuat gulai kambing atau sapi yang enak dan tidak berbau. 

Salah satu menu yang biasanya sering dimasak saat Lebaran Idul Adha adalah gulai kambing atau pun gulai sapi. 

Berikut ini akan dijelaskan bagaimana cara membuat gulai kambing atau sapi yang Lezat dan Mudah!

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Sekoteng, Minuman Khas Jawa Tengah yang Kaya Manfaat bagi Kesehatan

Dilansir dari akun youtube milik ceceromed kitchen, cara membuat gulai kambing ataupun sapi agar tidak berbau sangatlah mudah. 

Maka dari itu ikutilah step by step pembuatan gulai daging kambing yang akan dibahas di halaman ini secara beruntut dan tepat sehingga menghasilkan hasil masakan yang lebih diinginkan dan tentunya lezat. 

Cara pembuatan gulai kambing atau sapi yang enak dan tidak berbau dapat disimak berikut ini. 

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Crepes Pakai Teflon, Camilan Ala Rumahan yang Enak dan Renyah

Siapkan 300gr tulangan kambing atau sapi yang masih memiliki daging juga seperti tulang iga. Potong-potong sesuai selera.

Siapkan 300gr daging kambing atau sapi, potong-potong sesuai selera.

Siapkan rebusan air mendidih, masukkan irisan lengkuas secukupnya, beberapa daun salam, 1 sendok teh garam, aduk hingga rata.

Setelah rebusan air itu semakin mendidih, masukkan tulangan dan daging kambing atau sapi. 

Rebus daging selama 5 menit.

Setelah 5 menit, sisihkan daging yang direbus dan buang air rebusan tersebut. 

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Roti Sobek Teflon Tanpa Menggunakan Oven atau Mixer

Jangan terlalu lama direbus karena ditakutkan kaldu dagingnya malah hilang bersama air yang dibuang tersebut. 

Setelah itu, diamkan daging tersebut hingga dingin.

Berikut ini akan dijelaskan tahapan inti dari cara membuat gulai kambingnya. 

Siapkan 4 cm kayu manis, 4 butir kapulaga, 1 buah bunga lawang, dan 4 butir cengkeh. Sisihkan. Haluskan 1 sdt jinten, 1 sdm ketumbar butir, 2 cm pala, 1 sdt lada butiran, dengan menggunakan pengulekan atau blender. Sisihkan.

Haluskan 6 siung bawang putih, 14 siung bawang merah, 7 butir kemiri sangrai, 4 cm kunyit, 4 cm jahe, 1 buah cabe merah besar, 4 butir cabe rawit.

Sisihkan. Siapkan 2 batang sereh digeprek, 3 cm lengkuas digeprek, 3 lembar daun salam, 6 lembar daun jeruk, 1 lembar daun kunyit, 1 sendok makan asam jawa. Sisihkan.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Selai Stroberi Tanpa Bahan Pengawet ala Rumahan

Potong-potong daging yang sudah direbus sebelumnya.

Panaskan minyak goreng. 

Tumis bumbu kuning yang sudah dihaluskan. 

Lalu masukkan bumbu kering yang sudah dihaluskan. 

Masukkan kayu manis, cengkeh, kapulaga, dan bunga lawang. 

Tumis semuanya hingga wangi. Lalu masukkan sereh, daun kunyit, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk. 

Tambahkan air secukupnya. Aduk hingga rata.

Masukkan daging dan tulangnya. Aduk rata.

Tambahkan air secukupnya lagi hingga daging dan tulang tenggelam.

Tambahkan 1 sdm garam. Tutup panci hingga dagingnya empuk. 

Rebus hingga airnya menyusut dan dagingnya empuk. 

Baca Juga: Resep Cara Membuat Seblak Kuah Pedas Gurih Lezat

Lalu tambahkan cabe rawit utuh dan masak kembali. 

Kemudian, masukkan air asam jawa secukupnya. Aduk hingga rata. 

Masukkan santan cair 300ml. 

Tambahkan garam, gula, dan penyedap rasa. Koreksi rasa. 

Setelah itu masak lagi hingga mendidih. 

Matikan kompor dan siap disajikan dengan topping bawang goreng diatasnya.

Demikianlah cara pembuatan gulai kambing atau sapi yang Lezat dan Mudah!

Selamat mencoba.***

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x