6 Penyebab Kedutan di Tangan, Terlalu Banyak Minum Kopi

- 12 November 2021, 19:37 WIB
Ilustrasi penyebab kedutan di tangan
Ilustrasi penyebab kedutan di tangan /Pixabay/ sprina

RINGTIMES BALI – Kedutan di tangan seringkali terjadi tanpa bisa kita cegah. Kedutan ini bisa terjadi pada setiap bagian tangan, seperti telapak tangan, jari, lengan, bahu, bahkan ketiak.

Kedutan di tangan yang kita ketahui disebabkan oleh ketegangan otot pada salah satu bagian tangan.

Namun, apakah ada penyebab lain kedutan di tangan yang lebih pasti selain ketegangan otot?

Baca Juga: Penyebab Kedutan pada Bayi saat Tidur Menurut Penjelasan Medis

Dilansir dari laman Healthline pada 12 November 2021, berikut ini adalah 6 penyebab kedutan di tangan:

1. Terlalu banyak mengonsumsi kafein

Telalu banyak mengonsumsi kafein dapat menyebabkan salah satu bagian tubuh kedutan. Hal ini karena kafein mengandung senyawa yang dapat menyebabkan kontraksi otot.

Jika dirasa anda terlalu banyak meminum kopi dan sering mengalami kedutan, maka sebaiknya anda berhenti untuk meminum kopi.

Baca Juga: Penyebab Sering Kedutan saat Tidur Menurut Penjelasan Ilmiah

2. Dehidrasi

Dehidrasi dapat mempengaruhi fungsi otot. Jika tubuh anda kekurangan cairan akibat jarang meminum air, maka hal ini akan memicu timbulnya kram dan kejang otot.

Oleh karena itu, anda yang sering mengalami kedutan dianjurkan untuk banyak-banyak meminum air sehingga terhindar dari dehidrasi.

3. Terlalu banyak aktivitas

Terlalu banyak aktivitas, terutama aktivitas berat dapat menyebabkan anda mengalami kram otot.

Baca Juga: Penyebab Kedutan Bibir, Tanda Reaksi Kejang Otot

Kram otot ini dapat menyebabkan kedutan yang terkadang terasa nyeri. Untuk mengatasi hal ini, anda disarankan untuk banyak-banyak melakukan peregangan otot.

4. Sindrom Carpal Tunnel

Sindrom ini mengakibatkan tangan anda berkedut secara tiba-tiba. Tidak jarang kedutan ini diikuti dengan rasa nyeri dan mati rasa.

5. Distonia

Pernahkah anda mendengar istilah distonia? Distonia merupakan suatu kondisi yang menyebabkan kontraksi otot secara berulang. Kondisi ini dapat terjadi pada seluruh bagian tubuh termasuk tangan.

Baca Juga: Bibir Kedutan Menurut Kesehatan, Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius

Kondisi ini dapat menyebabkan kedutan ringan sampai berat. Jika sudah kedutan berat, dianjurkan untuk segera menghubungi dokter.

6. Penyakit huntington

Salah satu penyebab kedutan di tangan adalah penyakit huntington. Penyakit ini menyebabkan degenerasi sel saraf di otak. Degenerasi inilah yang menyebabkan kedutan pada tangan.

Nah, itulah 6 penyebab terjadinya kedutan di tangan. Jika anda mengalami kedutan yang ringan, anda tidak perlu khawatir.

Baca Juga: 4 Cara Mudah Mengatasi Mata Kedutan, Bisa di Lakukan di Rumah

Namun, jika anda mengalami kedutan yang tidak dapat dikendalikan, maka anda harus berhati-berhati. Bisa saja itu adalah pertanda anda mengalami penyakit kronus.***

 

Editor: Rani Purbaya

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah