Buah Penyembuh Asam Lambung Menurut dr Saddam Ismail

- 8 Agustus 2021, 21:07 WIB
Pepaya merupakan salah satu buah yang disarankan bagi penderita asam lambung menurut dr Saddam Ismail
Pepaya merupakan salah satu buah yang disarankan bagi penderita asam lambung menurut dr Saddam Ismail /pixabay.com/sandid/

RINGTIMES BALI - Memiliki gangguan asam lambung tentu rasanya tidak enak, mau makan tidak enak nafsu makan tidak ada dan perut rasanya tidak nyaman.

Banyak faktor yang menyebabkan adanya asam lambung ini. Menurut dr Saddam Ismail salah satu faktor penyebabnya adalah karena sering telat makan atau makan tidak teratur.

Selain itu, katanya kita juga harus memperhatikan jenis makanan atau buah yang baik dan buah yang tidak disarankan untuk penderita asam lambung.

Baca Juga: 8 Minuman Terbaik untuk Penderita Asam Lambung atau Maag

Berikut buah yang disarankan untuk penderita asam lambung dikutip dari kanal YouTube pribadinya, Minggu 8 Agustus 2021:

1. Pepaya

Mengapa buah ini baik untuk asam lambung? Karena buah ini mengandung enzim papain, yang sangat bagus sekali.

Enzim ini berasal dari getah buah pepaya untuk membantu proses pencernaan atau menguraikan pencernaan lebih mudah.

Baca Juga: 5 Cara Atasi Asam Lambung Rendah, Salah Satunya Rutin Konsumsi Jahe

2. Apel

Buah ini bagus bagi penderita maag karena sangat tinggi serat, mengandung kalsium, kalium dan magnesium yang dapat membantu proses penyembuhan asam lambung.

Meski buah ini bagus, ada pula Apel yang harus dihindari yaitu Apel Hijau.

3. Pisang

Buah pisang bagus untuk penderita maag karena dapat menetralkan asam lambung. Buah ini mudah dicerna oleh perut selain itu mengandung kalium sehingga maag dapat cepat pulih.

Baca Juga: Resep Obat Herbal Atasi Asam Lambung Paling Ampuh Dokter Zaidul Akbar

Pilihlah pisang yang matang dan rasanya manis jangan pisang yang asam dan setengah matang. Selain itu pisang juga tinggi serat sehingga bagus untuk pencernaan.

Pisang juga dapat mengurangi iritasi exofagus di tenggorokan dari naiknya asam lambung.

4. Melon

Melon kayak akan magnesium, jika Anda pernah membeli obat Antasid di apotik obat ini mengandung atau kaya magnesium sehingga sangat bagus ketika makan melon dan dapat cepat pulih.

Baca Juga: Cek Fakta, Beredar Pesan Garam Mampu Obati Asam Lambung Menurut Sabda Rasulullah

5. Kelapa

Yang dimaksud disini adalah air kelapa, jadi air ini sangat bagus ketika dikonsumsi karena bisa menghambat peradangan pada lambung jadi sangat cocok ketika Anda mengalami asam lambung.

Berikut buah yang tidak disarankan bagi penderita maag atau asam lambung:

1. Jeruk

Berbagai buah golongan jeruk tidak disarankan bagi penderita asam lambung, jenis jeruk apa saja? Jeruk Bali, jeruk nipis, jeruk lemon atau golongan jeruk lainnya rasanya pasti asam dan kecut.

Buah ini tidak disarankan meski demikian bisa dikonsumsi hanya harus dibatasi karena mengandung tingkat keasaman yang sangat tinggi karena jika dikonsumsi berlebih maka dapat mengiritasi lambung.

Baca Juga: Bahaya Makan Mie Instan bagi Penderita Maag dan Asam Lambung

Jika kambuh maka Anda akan sakit.

2. Tomat

Tomat bersifat asam jadi harus dibatasi. Menurut dr Saddam Ismail penderita asam lambung boleh mengkonsumsinya tapi harus dibatasi.

3. Alpukat

Meski buah ini banyak manfaatnya namun buah ini tidak disarankan untuk penderita asam lambung karena ia bisa merileksasi naiknya asam lambung sehingga justru dapat menimbulkan maag nantinya. ***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah