Cara Membedakan Madu Asli dan Campuran Ala dr Zaidul Akbar

24 Agustus 2021, 17:30 WIB
Berikut adalah cara mudah untuk membedakan madu asli dengan madu campuran dari Dokter Zaidul Akbar. /Pixabay.com/ExplorerBob


RINGTIMES BALI -
Madu adalah bahan alami yang berkhasiat bagi kesehatan.

Namun, madu yang dimaksud di sini haruslah madu yang asli bukan yang campuran atau kw.

Lantas, bagaimana caranya membedakan madu asli dengan madu campuran?

Dilansir dari Youtube Sobat Herbal, dr. Zainul Akbar membagikan cara membedakan madu alami dengan madu campuran yang benar.

Baca Juga: 7 Manfaat Minum Madu Sebelum Tidur, Bisa Menghilangkan Stres

Menurut dr. Zaidul Akbar, membedakan madu asli dan madu campuran sangat susah.

Hal ini dikarenakan kedua jenis madu itu mempunyai tampilan fisik keduanya yang sulit dibedakan, terlebih oleh orang awam.

Bahkan, dr. Zaidul Akbar juga memerlukan waktu sekitar 20 tahun untuk bisa membedakan madu-madu tersebut.

Walaupun terbilang susah, ternyata ada dua cara mudah untuk membedakan madu asli dan campuran.

Baca Juga: Manfaat Madu dan Kurma untuk Penderita Diabetes Menurut dr Zaidul Akbar

Cara tersebut adalah dengan mengetahui sanat atau asal usul dari madu tersebut.

Contoh, kita sudah mengetahui bahwa penjual madu itu adah peternak lebah.

Maka, dari sini bisa dilihat bahwa kemungkinan besar madu yang dijual adah madu asli.

Jika dari penjual madu biasa, maka kita menanyakan asal usul madu tersebut.

Baca Juga: Madu, Obat Alami Asam Lambung Naik ke Tenggorokan Paling Praktis

Cara selanjutnya adalah dengan mengambil tatakan gelas dan beri sedikit air. Lalu, masukkan sedikit madu dan kemudian diguncangkan atau digerak-gerakkan.

Jika madu tersebut asli, maka dia akan membentuk heksagonal atau segienam.***

Editor: Rani Purbaya

Tags

Terkini

Terpopuler