Cara Mengatasi Buang Air Kecil Terus-menerus Menurut dr Saddam Ismail

22 Agustus 2021, 10:00 WIB
Ilustrasi buang air kecil terus-menerus menurut dr Saddam Ismail. /pexels.com/@sora-shimazaki

RINGTIMES BALI - Simak cara mengatasi buang air kecil secara terus menerus menurut dr Saddam Ismail.

Pernahkah Anda mengalami sering buang air kecil sehingga harus bolak-balik ke kamar mandi? buang air kecil merupakan sesuatu yang wajar, namun apabila terlalu sering maka dianggap tidak normal.

Oleh karena itu, perlu diwaspadai dan segera diatasi. Berikut cara mengatasi buang air kecil secara terus menerus sebagaimana dilansir dari kanal YouTube dr Saddam Ismail.

Baca Juga: 7 Tanda Penyakit Ginjal, Sering Buang Air Kecil hingga Urin Keruh

1. Kurangi konsumsi garam

Setiap hari pasti Anda mengonsumsi garam dalam makanan Anda. Apabila Anda mengalami gangguan pada pencernaan hingga sering buang air kecil, usahakan untuk tidak memakan makanan yang mengandung garam karena sifat garam dapat menarik air.

2. Minum air secukupnya

Air putih memang sangat penting bagi tubuh. Anda diwajibkan untuk mengonsumsi air 2 liter per hari.

Kelebihan air juga tidak baik karena akan membuat produksi urine meningkat. Oleh karena itu, konsumsi air secukupnya agar tubuh terhidrasi dengan baik.

Baca Juga: 6 Manfaat Buah Pir untuk Kesehatan, Bisa Menyehatkan Pencernaan

3. Batasi minuman berkafein

Minum minuman berkafein seperti teh, soda, dan kopi dapat membuat produksi urine meningkat.

Hal ini karena minuman tersebut mengandung diuretik yang akan membuat kita sering buang air kecil.

4. Batasi minuman beralkohol

Selain minuman yang mengandung kafein, minuman beralkohol juga dilarang ketika Anda sedang mengalami buang air kecil terlalu sering.

Baca Juga: Manfaat Bayam Merah untuk Kesehatan, Lancarkan Pencernaan hingga Cegah Kanker

Alkohol bisa mempengaruhi hormon antidiuretik. Apabila hormon antidiuretik ini terganggu, maka urine akan terganggu juga sehingga membuat produksi urine meningkat.

5. Senam kegel

Cobalah untuk melakukan senam kegel guna mengurangi kelebihan urine. Anda bisa melihat di berbagai media sosial yang menyediakan senam kegel.

Senam kegel berguna untuk melatih otot-otot daerah perkemihan.

Itulah beberapa cara cara buang air kecil secara terus-menerus yang telah dirangkum dari dr Saddam Ismail. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler