5 Cara Mudah Obati Asam Lambung, Salah Satunya Kunyah Permen Karet

- 17 November 2020, 11:02 WIB
5 Cara Mudah Obati Asam Lambung, Salah Satunya Kunyah Permen Karet
5 Cara Mudah Obati Asam Lambung, Salah Satunya Kunyah Permen Karet /Pixabay/RobinHiggins/

Jika sudah larut malam anda dapat segera tidur. Ketika anda masih tidur berbaring, berbaringlah miring ke kir. Atau anda dapat menagangkat tempat tidur sekitar empat hingga enam inci. Dua cara tersebut dapat mengurangi gejala asam lambung yang naik.

Baca Juga: Waspadai Asam Lambung Naik ke Kerongkongan, Komsumsi Beberapa Obat Herbal Ini

4. Lakukan latihan pernapasan dalam

Cara ini dapat dilakukan oleh siapa saja di rumah. Latihan pernapasan dalam akan mengurangi jumlah udara yang masuk dan memperkuat otot-otot tenggorokan hingga masuk ke bawah, yang akan mencegah kenaikan asam lambung. Caranya adalah dengan menatarik napas dalam-dalam kemudian keluarkan secara perlahan. Ini yang disebut pernapasan diafragma.

Sebuah studi di jurnal Clinical Gastroenterology and Hepatology pada tahun 2018 menunjukkan bahwa pernapasan diafragma (pernapasan dada dan perut) dapat mengurangi sendawa dan gejala asam lambung lainnya.

5. Hindari makanan tinggi lemak

Makanan umum yang penyebabkan terjadinya asam lambung antara lain; kopi, coklat, minuman beralkohol, makanan pedas, goreng-gorengan, dan makanan asam (nanas, jeruk, mangga). Cara yang tepat adalah dengan cara mengkonsumsi makanan yang lebih ramah lambung, misalnya roti, daging rendah lemah, sayuran hijau dan oatmeal.

Itulah 5 cara mudah obati asam lambung yang mudah dilakukan. Semua dapat membantu meringankan sakit akibat asam lambung. Jika diperlukan, sebelum melakukan hal-hal tersebut baiknya anda melakukan konsultasi ke dokter terlebih dahulu.***

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: The Healty


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah