4 Tanda Tubuh Terserang Tekanan Darah Tinggi, Salah satunya Sakit Kepala

- 21 Maret 2021, 17:46 WIB
Berikut adalah empat tanda tubuh sudah terserang tekanan darah tinggi yang wajib di waspadai, salah satunya sakit kepala
Berikut adalah empat tanda tubuh sudah terserang tekanan darah tinggi yang wajib di waspadai, salah satunya sakit kepala /Pixabay/Engin_Akyurt


RINGTIMES BALI -
Terdapat empat tanda tubuh terserang tekanan darah tinggi sehingga anda perlu mewaspadainya.

Penyakit tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah salah satu penyakit yang perlu kamu waspadai. Pasalnya, penyakit ini sering kali tidak menunjukkan gejala serius. Kamu bisa tidak menyadari bahwa tubuh sudah terserang penyakit satu ini sampai kemudian menyebabkan komplikasi.

Dilansir Ringtimes Bali dari Web MD pada 21 Maret 2021, berikut adalah 4 tanda tubuh terserang tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Niat Aurel Bertemu Amora dan Kellen Tak Dikabulkan, KD: Saya Wakil Rakyat, Harus Beri Contoh

Baca Juga: Al Rencanakan Sesuatu ke Andin, Aladin On The Way di Sinetron Ikatan Cinta 21 Maret 2021

1. Sakit Kepala Parah

Tanda tubuh terserang tekanan darah tinggi yang pertama adalah sakit kepala.

Rasa sakit kepala yang tak tertahankan dan terjadi sepanjang waktu menjadi tanda jika Anda mengalami tekanan darah tinggi.

Meskipun sakit kepala parah ini jadi tanda yang samar, namun sebaiknya Anda periksakan diri ke dokter saat mengalami sakit kepala tanpa sebab.

Baca Juga: 5 Tanda Tubuh Dipenuhi Racun, Salah Satunya Mengalami Kabut Otak

2. Mimisan

Mimisan menjadi tanda jika tubuh sudah terserang tekanan darah tinggi. Hipertensi akan semakin buruk jika Anda mengalami mimisan ini dengan intensitas yang sering.

Untuk mengetahui penyebab mimisan Anda, segera tanyakan pada dokter.

3. Kebingungan

Bingung menjadi tanda non-fisik yang bisa dirasakan tubuh penderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Inilah 6 Makanan Penurun Asam Lambung Yang Wajib Diketahui

Mungkin Anda bisa merasa linglung saat tekanan darah tinggi akibat sulitnya berpikir atau berkonsentrasi.

Agar mendapat penanganan yang tepat, segera periksakan diri ke dokter.

4. Nyeri dan Berdebar di Dada

Rasa nyeri pada area dada yang disertai dnegan berdebar-debar pada dada menjadi tanda tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Inilah 4 Makanan Penyebab Asam Lambung Kumat, Hindari Sekarang Juga

Tanda ini semakin bahaya jika Anda merasakannya menjalar hingga leher dan telinga. Waspadai gejala ini dan segera periksakan diri ke dokter.

Nah, itulah 4 tanda tubuh terserang tekanan darah tinggi yang harus Anda waspadai.

Editor: Putu Diah Anggaraeni

Sumber: WEB MD


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x