Ini Kesan Jokowi Mendalam Terhadap PM Jepang Shinzo Abe yang Mundur karena Sakit

- 29 Agustus 2020, 11:04 WIB
Terkait pengunduran diri Perdana Menteri Jepang, Presiden Joko Widodo ungkap salam perpisahan untuk Shinzo Abe.* /twitter.com/jokowi
Terkait pengunduran diri Perdana Menteri Jepang, Presiden Joko Widodo ungkap salam perpisahan untuk Shinzo Abe.* /twitter.com/jokowi /

RINGTIMES BALI - Presiden RI Joko Widodo mengenang mengenang masa-masa pertama kali ia bertemu dengan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe.

Hal tersebut diungkapkanya dalam akun Twitter pribadinya @jokowi yang diunggah pada Jumat 28 Agustus 2020.

Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa PM Abe merupakan pemimpin dunia yang pertama kali ia temui saat menjabat menjadi Presiden.

Baca Juga: Swedia Rusuh! Hujan Batu, Takbir Bergema Kitab Suci Alquran Dibakar, Ini Pemicunya

"PM Abe adalah salah satu pemimpin dunia pertama yang saya temui ketika saya menjabat sebagai Presiden Indonesia pada tahun 2014," ungkapnya.

Ia juga menuliskan, di bawah kepemimpinan PM Abe, ia menyaksikan hubungan bilateral yang kuat antara Indonesia dan Jepang.

"Di bawah kepemimpinannya, kami menyaksikan hubungan bilateral yang lebih kuat antara Indonesia-Jepang," tuturnya.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Ice Cream, BLACKPINK, Jamal Preman Pensiun Ditangkap, Novel Baswedan Positif Covid

Presiden Jokowi pun mengucapkan terima kasih kepada PM Abe, dan mendoakan kesehatannya.

"Terima kasih PM @AbeShinzo @JPN_PMO untuk persahabatanmu. Semoga Anda selalu sehat," tutupnya.

Halaman:

Editor: Triwidiyanti Prasetiyo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x