Viral Video Ojol Basah Kuyup Tetap Antar Pesanan Bikin Haru Netizen

- 4 April 2021, 12:22 WIB
Viral video Ojol kehujanan tetap antar pesanan buat netizen terharu.
Viral video Ojol kehujanan tetap antar pesanan buat netizen terharu. /Tangkapan layar TikTok/@LaparPerutku

RINGTIMES BALI - Pesan antar makanan saat ini sudah jadi bagian kehidupan seseorang, terlebih jika lokasi tersebut terlalu jauh atau jika seseorang tidak memiliki banyak waktu untuk menuju ke lokasi.

Adanya layanan pesan antar di sebuah platform aplikasi saat ini, sangat mempermudah seseorang untuk menjangkau lokasi pesanan yang diinginkan.

Namun, terdapat kejadian yang membuat warganet sedih, peristiwa ini terjadi di Malaysia. Dimana seorang ojek online yang hendak antarkan pesanan kehujanan saat menunggu pelanggan.

Baca Juga: Kesulitan Berjalan karena Stroke, Driver Ojol Tetap Semangat Bekerja

Baca Juga: Ribuan Ojol se-Jawa Timur Demo di Surabaya, Waspada di Titik-titik Ini Macet, Segera Hindari

Dilansir Ringtimesbali.com dari pantauan TikTok @LaparPerutku, pria tersebut menunggu dengan keadaan hujan deras, peristiwa itu direkam dan diunggah di TikTok.

@laparperutku #FYP ♬ Setia Hujung Nyawa - IG : FARHANNA_CRUM

Pengguna TikTok menimpali, dengan komentar mereka, salah satunya mengatakan bahwa situasi seperti ini normal dalam kehidupan pengendara.

Unggahan tersebut, sudah mendapatkan 13 ribu lebih likes, dan 2 ribu lebih komentar hingga saat ini. Berbagai komentar dari warganet pun tampak bersimpati dengan ojol tersebut.

Baca Juga: Trending di YouTube, Driver Ojol Bonceng Gadis yang Sudah Meninggal

Baca Juga: Seorang Pengusaha Kaget Dapat Paket Tengkorak Manusia dari Ojol

"Semoga dipermudah urusannya dan dilimpahkan rezeki.. aamiin," ujar @NorAiniIsmail

"Beginilah nasib kami sebagai ojol. Tidak peduli hujan atau cerah, kami melewatinya hanya demi pelanggan, tetapi terkadang ada pelanggan tertentu yang tidak memahami apa yang kami alami dalam perjalanan," ujar akun @alvinunju.

"Ya Allah tiba tiba air mata ini jatuh.semoga kita semua dilindungi oleh Allah SWT.amin," ujar akun @astridewanto.

Baca Juga: Viral Hujan Uang Ratusan Juta di Pakistan, Dihamburkan Lewat Helikopter

"Jika ojol lambat karena hujan, ada yang protes, marah, tapi jika dia sampai tepat waktu dalam hujan seperti video ini, malah dibiarkan saja," ujar @syam.

"Aku kalau ingin pesan saat hujan, siap buka pagar untuk mereka saat sampai, dia sudah permudah kerja kita, tidak salahnya kita permudah kerja dia," ujar @shuesuhailamatsaad.

"Demi mencari rezeki, sanggup melalui hujan dan bahaya. Semoga Allah memberi rezeki yang luas dan penuh keberkatan pada semua ojol-ojol," ujar @anginkuskus.***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x