7 Buah yang Tercantum dalam Alquran, Nomor 3 Sunnah Rasulullah SAW di Bulan Ramadhan

- 15 April 2021, 18:44 WIB
Berbagai jenis buah-buahan yang tercantum dalam Alquran.
Berbagai jenis buah-buahan yang tercantum dalam Alquran. /Pixabay/Couleur

RINGTIMES BALI – Ada beberapa buah yang tercantum dalam Alquran, diantara buah tersebut banyak dikonsumsi masyarakat.

Buah yang telah disebutkan dalam Alquran tersebut tentu saja dikenal banyak manfaatnya bagi manusia.

Berbagai penelitian juga telah menunjukkan bahwa tanaman-tanaman yang telah disebutkan oleh Alquran kaya akan manfaat yang dikandungnya dan dapat berkhasiat bagi tubuh.

Baca Juga: Zaitun, Salah Satu Buah Surga yang Baik untuk Jantung hingga Cegah Kanker

Baca Juga: 6 Buah Surga yang Bisa Ditemui di Dunia, Terbukti Sangat Bermanfaat, Zaitun Salah Satunya

Dilansir Ringtimes Bali dari kanal Youtube Maswil Huda, 15 April 2021, terdapat beberapa buah yang tercantum dalam Alquran antara lain:

1. Buah Tin

Buah Tin ini disebutkan dalam Qur'an Surat At-Tin ayat 1 yang berbunyi, “Demi buah tin dan buah zaitun.”

Tanaman buah Tin ini merupakan salah satu tanaman istimewa yang disebutkan dalam Alquran dan populer di dunia Islam.

Baca Juga: Buah Surga Ini Punya Sifat Anti-diabetes, Simak Khasiat Daun dari Buah Tin Berikut

Baca Juga: Dijuluki Buah Surga, Simak Manfaat Luar Biasa Buah Tin Bagi Kesehatan

Selain itu, buah Tin ini memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh yang telah terbukti efeknya dalam penelitian.

Tidak hanya buahnya yang memberikan manfaat, daun buah tin juga dikenal bermanfaat, salah satunya dapat menurunkan kadar gula darah.

2. Zaitun

Buah zaitun ini merupakan salah satu buah lainnya yang disebutkan dalam Alquran yang disebutkan dalam surat-surat yang berbeda yaitu surat An-Nur, Al-An’an, An-Nahl, Al-Mu’minun, dan Abasa.

Buah zaitun ini telah banyak digunakan oleh masyarakat karena dipercaya dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan, bahkan dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan.

Menurut penelitian, buah zaitun ini dapat mencegah kanker dan menghambat penuaan dini. Dengan demikian, tak heran jika buah zaitun ini menjadi tanaman pembawa kekayaan.

Selain itu, minyak zaitun telah banyak digunakan untuk mengatasi masalah kesehatan tertentu hingga untuk kecantikan.

3. Kurma

Buah kurma merupakan buah yang biasanya banyak dikonsumsi ketika bulan Ramadhan tiba bahkan umat Islam dianjurkan untuk mengonsumsinya.

Tak hanya dibudidayakan di Timur Tengah, ternyata buah kurma ini telah juga dibudidayakan di Indonesia, namun hasil buahnya tidak sebanyak di Timur Tengah.

Buah ini telah disebutkan sebanyak 20 kali dalam Alquran dengan sebutan pohon kurma. Salah satunya, Allah berfirman dalam Alquran surat Qaf ayat 10:

“Dan pohon kurma yang tinggi-tinggi yang mempunyai mayang yang bersusun-susun,” QS. Qaf: 10

4. Anggur

Buah Anggur merupakan buah yang juga disebutkan dalam Alquran. Buah ini juga akan dijadikan sebagai hidangan kepada penghuni surga.

Allah berfirman:

“Dan di Bumi terdapat bagian-bagian yang berdampingan, kebun-kebun anggur, tanaman-tanaman, pohon kurma yang bercabang, dan yang tidak bercabang, disirami dengan air yang sama, tetapi Kami lebihkan tanaman yang satu dari yang lainnya dalam hal rasanya. Sungguh, pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda (Kebesaran Allah) bagi orang-orang yang mengerti,” QS. Ar-Ra’d: 4

Buah anggur ini juga diriwayatkan sebagai buah yang sangat disukai Rasulullah SAW. Anggur ini memiliki berbagai manfaat kesehatan karena kaya akan nutrisi.

5. Pisang

Buah lainnya yang tercantum dalam Alquran adalah buah pisang. Allah berfirman dalam Alquran Surat Al-Waqiah:

“Dan pohon pisang yang bersusun-susun (buahnya),” QS. Al-Waqiah: 29.

Buah ini banyak diminati oleh masyarakat yang dijual dengan berbagai olahan seperti gorengan pisang, keripik, makanan ringan, dan lainnya.

Tidak hanya buahnya yang dapat bermanfaat, namun jantung pisang dan daun pisang juga bermanfaat dan memiliki nilai jual.

Bahkan, menurut penelitian buah pisang ini menawarkan manfaat bagi kesehatan tubuh karena memiliki kandungan seperti air, gula, vitamin, protein, lemak, dan mineral.

6. Delima

Delima merupakan diantara buah lainnya yang dicantumkan dalam Alquran. Buah berwarna merah ini juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh.

Allah SWT berfirman dalam Alquran surat Al-An’am:

“…. Kami keluarkan dari tanaman yang menghijau itu butir yang banyak dan dari dari mayang kurma, mengurai tangkai-tangkai yang menjulai, dan kebun-kebun anggur dan (Kami keluarkan pula) zaitun dan delima yang serupa dan yang tidak serupa.” QS. Al-An’am: 99

7. Mentimun

Allah SWT berfirman dalam Alquran yang berbunyi,

“Agar Dia mengeluarkan bagi kami dari apa yang ditumbuhkan bumi, yaitu sayur mayurnya, ketimunnya, bawang putihnya, kacang putihnya, dan bawang merahnya,” (QS. Al Baqarah ayat 61)

Diriwayatkan Aisyah R.A,

“Rasulullah SAW sering makan mentimun dicampur dengan kurma basah,” HR. Tirmidzi

Mentimun memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, diantaranya yaitu dapat menurunkan tekanan darah, memenuhi kebutuhan sumber serat, maupun menangkal radikal bebas.

Itulah beberapa buah yang tercantum dalam Alquran dan sering dikonsumsi masyarakat.***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x