Ini 16 Manfaat Daun Mengkudu untuk Lovebird dan Semua Burung Kicau, Harus Kamu Coba

- 27 November 2020, 11:22 WIB
Ini 16 Manfaat Daun Mengkudu untuk Lovebird dan Semua Burung Kicau, Harus Kamu Coba
Ini 16 Manfaat Daun Mengkudu untuk Lovebird dan Semua Burung Kicau, Harus Kamu Coba /pixabay/

RINGTIMESBALI - Burung kicau menjadi gacor adalah keinginan semua para kicau mania.Untuk tetap gacor tentulah kondisi burung harus senantiasa sehat. Banyak obat tradisional yang bisa membuat burung jadi sehat dan cepat gacor, salah satunya Daun mengkudu.

Daun mengkudu ini cocok sekali untuk Lovebird, Kenari, Kacer, Murai Batu, Pleci, Cendet dan Cucak Ijo.

Seperti diketahui, daun mengkudu sangat bagus untuk obat dan kesehatan manusia. Dan ternyata banyak yang belum tahu, Daun mengkudu memiliki banyak khasiat untuk burung kicau.

Baca Juga: 5 Burung Lovebird Tercantik Abad Ini, Ada Lilian's Lovebird Loh

Berikut ini adalah 16 manfaat Daun mengkudu untuk burung kicau antara lain :

1. Menyembuhkan tenggorokan serak

2. Mampu meningkatkan volume suara

3. Menjadikan burung kicau cepat gacor

4. Mengatasi suara yang ngeriwik agar cepat ngeplong

5. Membuat burung lebih rajin berkicau dan bersuara lebih nyaring

6. Melancarkan fungsi pencernaan

Baca Juga: Viral, Video Putra Mahkota Dubai, Mobil Mercedes Mewahnya Dijadikan Sarang Burung Merpati

7. Membantu meningkatkan kesuburan indukan

8. Membuat telur burung lebih besar

9. Meningkatkan daya tetas telur

10 Mempercepat umur dewasa kelamin burung

11. Mengobati sakit tenggrokan

12. Menjaga stamina burung

Baca Juga: Pencurian Burung Marak di Denpasar, Terungkap Si Kampret Curi Burung di 8 TKP

13. Mengurangi stres

14. Memberi rasa tenang dan nyaman pada burung

15. Mengatasi burung yang gemuk atau obesitas

16. Memiliki sifat anti alergi untuk mengusir berbagai jenis gejala alergi akibat asupan pakan tertentu atau polusi udara.

Itulah 16 manfaat daun mengkudu untuk burung kicau.

Baca Juga: 6 Tips Mengobati Diabetes Tipe 2, Perbanyak Olah Raga dan Stop Merokok

Lantas bagaimana cara menyajikannya ?

- Gantung di dinding sangkar

Anda bisa menggantungkan selembar daunnya yang masih muda sebelumnya Anda cuci dulu dengan air bersih. Berikan 1 hingga dua kali seminggu jangan setiap hari. Cara ini cocok untuk Kenari dan Lovebird.

- Daun mengkudu ditumbuk

Pemberian dengan cara ini sangat sederhana, cukup 2 hingga 3 lembar daun muda yang berwana hijau kekuningan, tumbuklah daun tadi hingga halus dan tuangkan air mineral sambil diperas, kemudian perasan air tersebut diberikan pada burung.

Jenis burung kicau yang cocok untuk cara ini adalah semua jenis burung antara lain, Lovebird, Kenari, Kacer, Murai Batu, Pleci, Cendet dan Cucak Ijo.

Baca Juga: Kontrol Diabetes Anda dengan 16 Makanan Terbaik Ini, Salah satunya Telur

- Direbus

Daunnya direbus, cara pemberiannya siapkan 3 lembar daun muda, tambahkan 2 gelas air dan rebus hingga airnya tinggal sedikit segelas atau setengah gelas kemudian dinginkan setelah dingin berikan pada burung kicau.

Jenis burung yang cocok dengan cara ini adalah semua jenis burung seperti Lovebird, Kenari, Kacer, Murai Batu, Pleci, Cendet dan Cucak Ijo.

- Daun mengkudu diberikan ke jangkrik

Sebelum diberikan pada burung, daunnya Anda berikan dulu ke jangkrik supaya dimakan oleh jangkrik, setelah jangkrik ini makan daun tersebut, baru jangkrik diberikan pada burung.

Baca Juga: Tips Aglonema Cepat Beranak-pinak, Jangan Buang Cucian Air Beras!

Jenis burung yang cocok cara ini yatu Kacer, Cendet, Cucak Ijo dan Murai Batu.

Itulah manfaat dan cara pemberiannya, semoga bermanfaat dan cara ini sudah dipraktekan oleh kanal YouTube Saleh TV, sebagaimana ringtimesbali.com kutip.***

 

 

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x