Bupati Gianyar I Made Mahayastra Resmikan Pameran Bonsai yang Diikuti Ratusan Peserta

- 28 April 2021, 07:07 WIB
Bupati Gianyar I Made Mahyastra membuka pameran bonsai di kota alun-alun Gianyar
Bupati Gianyar I Made Mahyastra membuka pameran bonsai di kota alun-alun Gianyar /Facebook.com/@pemkabgianyar

Kemudian, setelah membuka pameran bonsai, Bupati Mahayastra langsung menancapkan bendera (memilih) pada bonsai yang dipilihnya untuk mendapatkan Mahayastra Cup.

Pada masing-masing kelas, Mahayastra memilih 1 dari 10 terbaik. Para pemilik bonsai yang terpilih meraih Mahayastra Cup juga mendapatkan hadiah berupa uang tunai dengan total nilai 37,5 juta rupiah.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadhan 1442 H, 28 April 2021 untuk Wilayah Bali

"Sesuai pidato dari Bapak Presiden bahwa kepala daerah itu tidak hanya menekan rem saja tetapi juga harus menekan gas serta memikirkan langkah-langkah untuk memulihkan daerahnya, karena Gianyar adalah daerah pariwisata maka saya mengajukan Ubud sebagai kawasan hijau," ujarnya dalam pidato.

Selain itu, Mahayastra turut mengucapkan rasa terima kasihnya kepada PPBI (Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia) Gianyar dan Bali, dewan juri, serta tokoh-tokoh yang terlibat sehingga sekarang Kabupaten Gianyar sudah sangat dikenal kalangan pecinta bonsai.

I Gusti Bagus Adi Widhya Utama selaku ketua PBBI berharap acara pameran bonsai perebutan Mahayastra Cup dapat diselenggarakan tiap tahunnya sekaligus menjadi ajang promosi pariwisata di Bali, khususnya GIanyar.***

 

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Antara gianyarkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah