Coppa Italia, Eriksen Cetak Gol Dramatis Setelah Ibrahimovic Diusir Keluar

27 Januari 2021, 08:00 WIB
Coppa Italia, Eriksen Cetak Gol Dramatis Setelah Ibrahimovic Diusir Keluar. /Twitter/@AchrafHakimi

RINGTIMES BALI – AC Milan harus menerima Zlatan Ibrahimovic diusir keluar lapangan, sebelum Christians Eriksen mencetak gol kemenangan dramatis bagi Inter Milan.

Il Nerazzurri berhak lolos ke semifinal Coppa Italia setelah menang 2-1 atas AC Milan pada pertandingan yang diselenggarakan pada Rabu, 27 Januari 2021 di Stadion San Siro.

Pertandingan babak pertama dimulai lewat Ibra yang mencetak gol pada menit ke-31 lewat tendangan kaki kirinya, melalui sisi kiri kotak penalti. Kedudukan berubah 1-0 untuk AC Milan memimpin.

Baca Juga: Malcolm Brogdom Berhasil Mencetak Poin Kompetisi Bola Basket di NBA

Pada menit ke-37, Inter Milan mencoba mengejar ketertinggalan lewat sundulan Alexis Sanchez, menerima umpan silang dari Ivan Perisic namun, masih bisa dihalau oleh kiper Ciprian Tatarusanu.

Menjelang babak pertama berakhir, Ibra mendapat kartu kuning pertama setelah berselisih dengan mantan rekan setimnya di Manchester United, Romelu Lukaku yang juga mendapatkan kartu kuning.

Adu argumen pun berlanjut di terowongan memasuki ruang ganti saat babak pertama berakhir.

Baca Juga: Salah Mencetak Gol Pembuka, Bruno Fernandes Menutup dengan Kemenangan Manchester United

Pada pertandingan babak kedua dimulai, baik Ibrahimovic maupun Lukaku sudah terlihat mulai tenang.

Namun, pada menit ke-58 Rossoneri harus kehilangan pemain berkebangsaan Swedia tersebut akibat mendapat kartu kuning kedua setelah ia melanggar Aleksandar Kolarov.

Kehilangan Ibrahimovic membuat Milan harus bermain dengan sepuluh orang. Pada menit ke-71 Inter mendapatkan hadiah penalti setelah Nicolo Barella dilanggar oleh Rafael Leao pada area kotak penalti.

Baca Juga: Tottenham Hotspur Melaju ke 16 Besar Piala FA Setelah Kalahkan Wycombe Wanderers 4-1

Lukaku yang ditunjuk sebagai algojo tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Kedudukan 1-1 untuk Inter. Il Nerazzurri terus melancarkan serangan ke gawang Milan yang dijaga Tatarusanu.

Alhasil, pemain pengganti Inter, Eriksen mencetak gol kemenangan pada menit-menit akhir melalui tendangan bebasnya.

Gol tersebut disambut baik oleh sang pelatih Antonio Conte. Hasil ini membuat Inter memastikan langkah menuju semifinal dan akan bertemu pemenang dari laga Juventus vs SPAL yang akan bertanding besok.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: ESPN

Tags

Terkini

Terpopuler