Calon DPD Gede Suardana Sambut Baik Rencana DPRD Kembalikan SMA Bali Mandara

- 20 Oktober 2023, 19:08 WIB
Dr. Gede Suardana
Dr. Gede Suardana /Ringtimes Bali / Pikiran Rakyat Media Network/Ist.

RINGTIMES BALI - Calon DPD RI, Gede Suardana menyambut baik rencana DPRD Bali untuk mengembalikan sistem di SMA Negeri Bali Mandara. Dukungan dari legislatif itu hadir melalui Fraksi Golkar dan Demokrat yang disampaikan saat pandangan umum fraksi di Gedung DPRD Bali, Rabu (18/10/2023) lalu.

Saat itu pandangan Fraksi Golkar yang diwakili IGK Kresna Budi dan Demokrat yang dibacakan I Komang Nova Sewi Putra meminta PJ Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya agar mengembalikan status SMA Bali Mandara dengan sistem berasrama.

"Terima kasih atas dukungan DPRD Bali agar SMAN Bali Mandara dikembalikan ke sistem berasrama. Syukurlah, akhirnya DPRD mendukung perjuangan ini," ungkap Gede Suardana kepada awak media, Jumat (20/10/2023).

Baca Juga: Gede Suardana Perjuangkan Otonomi Khusus untuk Bali

Menurut Suardana dirinya sangat getol memperjuangkan agar status sekolah ini dihidupkan kembali secara penuh. Pasalnya, dalam pandangan umumnya, DPRD Bali meminta pengembalian status dilakukan secara bertahap dan menggunakan dana CSR.

"Kami sangat gembira, tapi jangan nanggung-nanggung, sekalian saja totalitas memperjuangkan status sekolah kebanggaan rakyat Bali ini dikembalikan seutuhnya," ujar mantan Ketua KPU Kabupaten Buleleng tersebut.

Ia pun memberikan alasan bahwa SMAN Bali Mandara itu masih dipayungi Peraturan Gubernur (Pergub), oleh karena itu APBD Bali semestinya bisa memberikan anggaran, yang dikalkulasikan sekitar Rp 4 miliar per tahunnya.

"Namun, semuanya tergantung dari political will dari PJ Gubernur Bali untuk memenuhi harapan masyarakat Bali terkait sekolah ini," imbuh pria yang juga mantan wartawan.

Diketahui, SMAN Bali Mandara merupakan program proyek dari mantan Gubernur Bali periode 2008-2018, Made Mangku Pastika, yang didirkan pada 8 April 2011 beralamat di Jalan Air Sanih, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng. Awalnya sekolah ini dibangun guna menampung siswa-siswi berasal dari keluarga miskin yang berprestasi dengan sistem sekolah berasrama.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x