Pemprov Bali Salurkan Bantuan 5 Ton Beras untuk Kota Denpasar

- 26 Juli 2021, 20:05 WIB
Ilustrasi beras. Pemprov Bali memberi bantuan beras sebanyak 5 ton kepada Kota Denpasar.
Ilustrasi beras. Pemprov Bali memberi bantuan beras sebanyak 5 ton kepada Kota Denpasar. /Pixabay/lightluna94

Sebanyak 100 ton beras akan didistribusikan secara bertahap untuk meringankan beban masyarakat di pandemi Covid-19 terutama di Kota Denpasar.

"Masing-masing kabupaten/kota di Bali kami berikan jatah lima ton untuk dibagikan kepada masyarakat, dana dipakai untuk membeli beras ini merupakan gotong royong secara tulus ikhlas semua jajaran Pemprov Bali," ujar Koster

Bantuan beras tersebut merupakan bentuk empati dan kebersamaan jajaran Pemprov Bali kepada masyarakat saat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Mantan Sekjen LB Ungkap Kronologi Tewasnya Anggota Ormas di Denpasar, Ajak Warga Bali Bersatu

"Kami berharap kepada bupati dan wali kota segera menyalurkan bantuan beras ini kepada masyarakat yang memerlukan dengan memperhatikan kondisi masyarakat yang benar-benar terdampak COVID-19, karenanya untuk memastikan bantuan tepat sasaran dapat berkordinasi dengan perbekel (kepala desa), lurah serta bendesa adat," kata Koster.***

Halaman:

Editor: Rani Purbaya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x