Mantap, DIY Dipuji Presiden Jokowi karena Mampu Tekan Kasus Positif Corona

- 17 Juli 2020, 21:24 WIB
Poto. Sri Sultan Hamengku Buwono X (Ist)
Poto. Sri Sultan Hamengku Buwono X (Ist) /

RINGTIMES BALI - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji DIY bersama empat provinsi lain karena dinilai mampu menekan pertumbuhan kasus positif corona di daerahnya.

Sri Sultan Hamengku Buwono X selaku Gubernur DIY sendiri memberi tanggapan singkat pada pernyatan Presiden RI itu.

"Ya, terima kasih saja, tapi kan itu sebetulnya kewajiban semua Provinsi dan Kabupaten/Kota bagaimana bertanggungjawab dengan baik," katanya, Kamis 16 Juli 2020.

Baca Juga: Visualisasikan Budaya Bali dengan Animasi, Gede Yudiana Pajang Karya di Sosial Media

Berita ini sebelumnya telah terbit di portaljogja.com dengan judul Dipuji Jokowi Soal Penanganan Covid-19, Ini Kata Sultan HB X

Menurutnya, upaya pencegahan penyebaran virus corona di DIY bukan hanya tentang menetapkan kebijakan yang rumit.

"Jangan sampai masyarakat diperintah kon ngalor-ngidul (ke  tapi bagaimana kebijakan ini bikin masyarakat jadi subjek," sambung Sultan HB X.

Menurutnya, seluruh kebijakan untuk persoalan itu seharusnya tidak menjadikan rakyat sebagai objek.

Baca Juga: Bocah Sakit Keras dan Sutomo yang Gagal Ginjal Ditengok Bupati Jembrana

"Kalau sakit kan masyarakat sendiri, yang sehat kan ya masyarakat sendiri. Jadi, meletakkan pada kepentingan masyarakat, harus bisa menjaga dirinya sendiri," tegas Sultan.(Bagus Kurniawan/Portal Jogja)

Halaman:

Editor: I Dewa Putu Darmada

Sumber: PortalJogja.com.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x