Punya Hutang Bank tapi dapat BLT UMKM Rp2,4 Juta, Simak Triknya Agar Lolos di Tahap 3

- 10 Januari 2021, 08:12 WIB
Punya Hutang Bank tapi dapat BLT UMKM Rp2,4 Juta, Simak Triknya Agar Lolos di Tahap 3.
Punya Hutang Bank tapi dapat BLT UMKM Rp2,4 Juta, Simak Triknya Agar Lolos di Tahap 3. /ANTARA/Wahyu Putro A

RINGTIMES BALI - Pendaftaran Bantuan Presiden Produktif Usaha Mikro (BPUM) atau BLT UMKM senilai Rp2,4 juta masih belum dibuka secara resmi oleh Kementerian Koperasi dan UKM. Meski Anda memiliki hutang di bank, ternyata dana BPUM ini masih bisa cair. Simak caranya di sini.

Sebagaimana pengalaman salah satu peserta program BLT UMKM bernama Kang Aip yang dikutip ringtimesbali.com dari video yang diunggah kanal YouTube Kang Aip Channel, pada dua bulan yang lalu. Ia menceritakan jika dirinya sempat pesimis bisa lolos untuk mendapatkan bantuan ini.

Pelaku UKM asal Ciamis ini bertekad mendaftar lantaran ia membutuhkan uang untuk menambah modal usahanya sebagai penjual gelang ukir nama. Untuk bisa lolos sebagai penerima BLT UMKM katanya, meski memiliki hutang di bank masih bisa cair caranya dengan mendaftarkan nama istrinya Mamay Mardiah.

Baca Juga: Ada Bantuan Modal Kerja Rp2,4 Juta Mirip BPUM dari Presiden Jokowi, Ini Penjelasannya

Ia mendaftar BPUM di tahap I dimana berikut ini yang harus ia lakukan:

- Isi data dengan sebenarnya

- Lampirkan formulir pendaftaran, surat keterangan dan surat usaha dari desa

Meski sempat ragu, karena pertama ia memiliki hutang di bank dan tidak punya rekening yang tidak ada hutangnya. Namun ternyata ia lolos sebagai penerima dan menerima SMS dari bank penyalur BRI.

Berdasarkan pengalaman salah satu peserta ini, bisa dijadikan acuan atau tips bagi Anda yang hendak mendaftar di tahap 3.

Baca Juga: Dana Taperum PNS Segera Cair, Cek Jadwalnya dan Lakukan Ini

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x