Begini Skema Bantuan Modal Usaha Rp3,5 Juta dari Kemensos untuk PKH Graduasi

- 2 Desember 2020, 12:40 WIB
Begini Skema Bantuan Modal Usaha Rp3,5 Juta dari Kemensos untuk PKH Graduasi
Begini Skema Bantuan Modal Usaha Rp3,5 Juta dari Kemensos untuk PKH Graduasi /Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Sosial RI/

Dalam kesempatan sama, Menkop UKM Teten Masduki menyatakan keinginan kuatnya untuk meningkatkan skala usaha PKH Graduasi yang memiliki rintisan usaha seperti Yani Suryani dan Waliah.

Baca Juga: Cek NIK KTP Anda Segera, Login apb.kemdikbud.go.id Bantuan Rp1 Juta Pelaku Budaya Hari Ini Tutup

“Jadi nanti Ibu bisa bergabung dalam koperasi. Kita lembagakan. Karena dengan koperasi pasarnya akan semakin luas. Keuntungannya lagi di bantuan permodalan dengan bunga lunak akan melalui koperasi,” kata Teten dilansir Ringtimesbali.com dari laman pkh.kemsos.go.id, Rabu 2 Desember 2020.

Data Kemensos menunjukkan, di Kabupaten Bandung Barat tercatat sebanyak 285 KPM PKH yang telah digraduasi yang terdaftar sebagai peserta ProKUS dengan menerima bantuan sebesar Rp3,5 juta/KPM.

Bantuan ini diharapkan membuat rintisan usaha ultra mikro KPM PKH yang tergraduasi terus bertahan di tengah sulitnya ekonomi. “Rintisan usaha yang dikelola KPM PKH Graduasi ini adalah usaha ultra mikro,” katanya.

Baca Juga: Login apb.kemdikbud.go.id, Bantuan Rp1 juta Sudah Cair, Cek Syaratnya di Sini

KPM PKH Graduasi dimaksud adalah mereka yang masih dalam kategori miskin dan rentang namun graduasi karena beberapa komponennya tidak memenuhi.

Mensos menyatakan, tidak semua masyarakat dengan pendapatan rendah bisa mendapatkan bantuan usaha dari Kementerian Sosial.

“Jadi kami tidak mencari-cari data baru. Kami fokus pada penguatan KPM PKH Graduasi yang memiliki rintisan usaha mikro,” kata Mensos.

Baca Juga: Kemendikbud Buka Program Guru Belajar Seri PKH, Simak Ini Syarat dan Jadwal Pelaksanaannya

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: pkh.kemsos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x