Pendaftaran SNMPTN 2021 Segera Dibuka, Ini yang Harus Kamu Siapkan

6 Januari 2021, 15:00 WIB
Jadwal pendaftaran seleksi penerimaan SNMPTN dan SBMPTN tahun 2021. /Instagram.com/ltmptofficial

RINGTIMES BALI - Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 segera dibuka, ini yang harus kamu siapkan.

Ketua LTMPT Mohammad Nasih mengatakan bahwa seleksi nasional masuk perguruan tinggi akan segera dimulai. Ia mengimbau siswa peserta SNMPTN 2021.

Menurutnya, siswa harus segera menyiapkan kebutuhan dan memperhatikan secara seksama informasi apa saja yang harus dipenuhi sebagai syarat pelaksanaan seleksi tersebut.

Baca Juga: Login portal.ltmpt.ac.id, Registrasi Akun LTMPT untuk Tahapan SNMPTN Simak Lengkapnya di Sini

Adapun SNMPTN merupakan seleksi berdasarkan nilai akademik saja atau nilai akademik dan prestasi lainnya yang ditetapkan oleh PTN dengan biaya subsidi penuh pemerintah.

Berikut indikator penilaian SNMPTN tahun 2018 yang dilansir dari kanal YouTube Halo Kampus, ini bisa kamu jadikan sebagai bahan acuan kamu saat mempersiapkan seleksi tersebut:

1. Rapor atau prestasi siswa

- Nilai rapor: besar nilai, konsistensi, rata-rata, nilai mata pelajaran tertentu

- Prestasi di luar sekolah: piagam atau sertifikat sebuah prestasi

Baca Juga: Login ltmpt.ac.id, Simak Batas Masa Sanggah dan Perbaikan Kuota SNMPTN 2021

2. Faktor sekolah 

PTN melihat latar belakang dimana kamu sekolah 

a. akreditasi sekolah: A,B,C atau tanpa akreditasi

b. Jenis kelas: akselerasi atau reguler 

c. IPK dan prestasi alumni di PTN yang dituju PTN yang bersangkutan 

d. Track record sekolah di PTN yang bersangkutan

e. Prestasi sekolah dalam perlombaan tingkat daerah/nasional/internasional

Baca Juga: Cara Daftar Program Bantuan KIP Kuliah Kemdikbud di 2021

3. Faktor pemerataan daerah

Kebijakan untuk memberikan kuota khusus atau prioritas ke daerah tertentu, misalnya UNPAD nyaah ka Jabar atau artinya UNPAD sayang ke Jawa Barat.

Indikator ini merupakan rangkuman dari berbagai PTN yang ada di Indonesia. Namun secara umum SNMPTN akan berjalan seperti ini namun ini tidak mutlak.

Karena kriteria yang dinilai itu banyak dan jika kamu tidak memiliki kriteria diatas jangan patah semangat karena banyak yang lolos namun tidak memiliki semua kriteria diatas. Yang pasti tetap semangat ya.

Baca Juga: SNMPTN 2021: Cara Daftar, Syarat dan Tahapan Pendaftaran Lengkap

Dan berikut tahapan pelaksanaan SNPMTN di tahun 2021, diawali dengan registrasi akun LTMPT melalui laman https://portal.ltmpt.ac.id pada 4 Januari - 1 Februari 2021.

Kemudian penetapan siswa yang eligible oleh sekolah 4 Januari 2021 - 8 Februari 2021. Pengisian pangkalan data sekolah dan siswa 11 Januari - 8 Februari 2021.

Pendaftaran tanggal 15 - 24 Februari 2021. Pengumuman hasil seleksi ini dijadwalkan pada 22 Maret 2021 dan pendaftaran ulang peserta yang lulus lihat di laman PTN penerima.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Bansos Tunai Rp300 Ribu Tanpa NIK KTP

Sementara itu, Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) adalah seleksi calon mahasiswa baru PTN berdasarkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) saja, atau hasil UTBK dan kriteria lain yang ditetapkan bersama oleh PTN.

Pelaksanaan tes menggunakan komputer dan biaya ditanggung oleh peserta dan disubsidi oleh pemerintah.

Tahapan mengikuti SBMPTN tahun 2021 diawali dengan registrasi akun LTMPT untuk UTBK dan SBMPTN 7 Februari 2021 - 12 Maret 2021.

Baca Juga: SNMPTN 2021, Hari Ini Batas Waktu Kuota Siswa Eligibel, Login pd.data.kemdikbud.go.id/ltmpt

Pendaftaran UTBK dan SBMPTN 15 Maret - 1 April 2021. Pelaksanaan UTBK dilakukan dalam dua gelombang, gelombang 1 pada 12 - 18 April 2021, dan gelombang 2 pada 26 April - 2 Mei 2021. Pengumuman hasil seleksi jalur SBMPTN dijadwalkan pada 14 Juni 2021.

Adapun bagi peserta pelamar beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah khususnya bagi siswa pendaftar dari keluarga kurang mampu secara ekonomi dapat mengajukan bantuan biaya pendidikan skema KIP Kuliah.

Untuk informasi selengkapnya dapat dilihat pada laman Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan di https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: Cek NISN untuk Dapatkan Bantuan PIP, Login pip.kemdikbud.go.id

Informasi resmi tentang SNMPTN dan UTBK-SBMPTN 2021 dapat dilihat melalui laman https://www.ltmpt.ac.id.

Layanan Call Center pada nomor 0804 1 450 450 dan Help Desk melalui https://halo.ltmpt.ac.id. Untuk akun media sosial Twitter & Instagram: @ltmptofficial, atau Facebook & Youtube LTMPT OFFICIAL.*** 

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler