Kenali Ciri-ciri Radang Amandel yang Memerlukan Tindakan Operasi

- 20 Januari 2024, 16:05 WIB
Ilustrasi. Radang amandel
Ilustrasi. Radang amandel /Shutterstock

RINGTIMES BALI – Dokter Spesialis Ilmu Kesehatan Telingan Hidung Tenggorokan, Bedah Kepala dan Leher, dr. Arie Cahyono, menjelaskan bahwa salah satu ciri radang amandel (tonsilitis) yang memerlukan tindakan operasi adalah pada kasus mutlak, yang menyebabkan pasien kesulitan menelan makanan dan minuman.

“Pada kasus tonsilitis menjadi mutlak dilakukan operasi ketika tonsil membesar, sehingga menyebabkan kesulitan menelan pada pasien, mengganggu saat tidur, atau tumor,” ucap dr. Arie Cahyono, dikutip dari Antara, Sabtu 20 Januari, 2024.

Tonsil merupakan kelenjar yang terletak pada rongga mulut, serta berfungsi untuk membentuk antibodi atau sistem kekebalan tubuh. Letak tonsil yang berada pada rongga mulut, menjadikannya lebih rentan terkena infeksi, jelas dr. Arie Cahyono.

Baca Juga: Perbaiki Kesehatan Mental dengan Berhenti Merokok

Lebih lanjut dijelaskan bahwa, pada kasus dimana gejala radang amandel berlangsung terus menerus selama lebih dari 2 minggu, lalu obat antibiotik yang diberikan tidak efektif, hingga komplikasi yang sulit ditangani, maka sudah seharusnya dilakukan tindakan operasi.

Meskipun demikian, jelas dr. Arie Cahyono, operasi hanya akan dilakukan setelah melalui pertimbangan risiko dan dengan melihat daya tahan pasien berdasarkan usianya.

Menurut dr. Arie Cahyono, radang amandel dapat terjadi pada semua rentang usia, terlebih pada anak-anak. Hal ini karena daya tahan anak-anak cenderung lebih lemah terhadap paparan virus dan bakteri.***

Baca Juga: 11 Gejala Amandel Beserta Cara Mengatasinya

Editor: Dian Effendi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x