7 Menu untuk Sahur Pertama Puasa Ramadhan, Sederhana dan Praktis

- 26 Maret 2022, 13:47 WIB
7 Menu untuk Sahur Pertama Puasa Ramadhan, Sederhana dan Praktis.
7 Menu untuk Sahur Pertama Puasa Ramadhan, Sederhana dan Praktis. /Tangkapan layar Youtube/Generasi Milenial

RINGTIMES BALI – Sahur menjadi waktu yang penting sebelum melaksanakan ibadah puasa. Di minggu pertama mungkin kita akan memilih menu sahur yang praktis dan mudah dibuat.

Berikut merupakan 7 menu sahur pertama puasa Ramadhan yang sederhana dan praktis. Cobalah untuk membuatnya di rumah sebagai menu sahur anggota keluarga.

Dilansir dari kanal Youtube Generasi Milenial pada 26 Maret 2022, simak 7 menu untuk sahur pertama puasa Ramadhan yang sederhana dan praktis berikut ini:

Baca Juga: Mengenal Jukut Pelecing, Warisan Budaya Tak Benda Khas Bali

1. Sayur bening

Mengonsumsi sayur bening di waktu sahur bisa menenangkan perut. Rasa hangat dan lembutnya sayur bayam bisa menambahkan vitamin dan mineral untuk menjalani ibadah puasa.

Cara membuatnya pun cukup mudah. Rebus air hingga mendidih, masukkan bumbu berupa bawang merah, bawang putih, kencur, dan temu kunci, lalu tambahkan sayur bayam, jagung, dan tomat yang telah dipotong-potong.

2. Tempe orek

Menu sahur kedua yang murah meriah yaitu tempe orek. Makanan ini berbahan dasar tempe, kecap manis, gula pasir, cabai merah, cabai hijau, dan daun salam.

Halaman:

Editor: Shofia Faridatuz Zahra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x