Pertama Kali dalam Sejarah, Paus Fransiskus Bertemu Pemimpin Syiah Irak Al Sistani

- 6 Maret 2021, 18:00 WIB
Paus Fransiskus saat tiba di Irak dan akan memulai perjalanan bersejarah
Paus Fransiskus saat tiba di Irak dan akan memulai perjalanan bersejarah //Reuters

RINGTIMES BALI - Paus Fransiskus bertemu dengan Ayatollah Ali Al-Sistani, pemimpin senior dari Islam Syiah di Irak. 

Keduanya bertemu di kota suci Najaf, Irak. Pertemuan ini bertujuan untuk menyampaikan pesan guna hidup berdampingan dengan damai.

Dalam hal ini, Paus Fransiskus mendesak umat Islam guna memperhatikan minoritas Kristen yang sudah lama terjebak di Irak.

Baca Juga: Kronologi Terjadinya Perang Teluk Persia 1 Irak Menginvansi Kuwait

Dilansir Ringtimes Bali dari Al Jazeera, bahwa pertemuan ini dilakukan pada Sabtu, 6 Maret 2021. Tepatnya dilakukan di kediaman al-Sistani.

Persiapan untuk pertemuan ini menghabiskan waktu hingga berbulan-bulan.

Di mana terdapat banyak hal detail yang harus dibicarakan dan dinegosiasikan antara kantor Ayatollah dan Vatikan. Negosiasi terjadi begitu alot sehingga menyita waktu yang cukup lama.

Baca Juga: Invasi Irak ke Kuwait, Keterlibatan Amerika dalam Perang Teluk, Terkuak

Kehadiran Paus Fransiskus yang berusia 84 tahun ini, diiringi dengan konvoi yang dipimpin oleh kendaraan anti peluru.

Mereka mengarah ke Jalan Rasool Najaf dan berhenti di Kuil Imam Ali yang berkubah emas. Selanjutnya Paus berjalan menuju rumah Al-Sistani, yang disewa oleh pemimpin Syiah selama beberapa dekade.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x