Orang Tertua Nomor 2 di Dunia Rayakan Ulang Tahun setelah Sembuh dari Covid-19

- 12 Februari 2021, 09:30 WIB
Orang tertua nomor 2 di Dunia, Suster Andre rayakan ulangatahun ke-117 setelah sembuh dari Covid-19
Orang tertua nomor 2 di Dunia, Suster Andre rayakan ulangatahun ke-117 setelah sembuh dari Covid-19 /Dok. Bangkok Post

RINGTIMES BALI – Biarawati Prancis, Suster Andre, akan merayakan ulang tahunnya ke-117 pada minggu ini.

Orang tertua di Eropa tersebut sempat dinyatakan tertular virus Covid-19, namun ia telah dinyatakan sembuh.

Memiliki nama asli Lucille Randon, Suster Andre bergabung dengan ordo amal Katolik di tahun 1994.

Baca Juga: Hewan di Korea Dianggap Benda Bukan Makhluk Hidup

Dilansir Ringtimesbali.com dari situs Reuters, ia sempat dinyatakan positif terpapar Covid-19 di rumah jompo yang berlokasi di Toulon, Prancis selatan, pada 16 Januari 2021.

Ia pun telah diisolasi dari penghuni panti jompo tersebut namun, suster Andre dinyatakan tidak menunjukan gejala sama sekali.

David Tavella selaku juru bicara rumah jompo Sainte Catherine Labouré, mengatakan bila keadaan Suster Andre saat ini baik-baik saja.

Baca Juga: 8 Fakta Menarik Stormy Daniels Pelaku Skandal Seks 90 Detik Bersama Donald Trump

“Kami menganggap dia sudah sembuh. Dia sangat tenang dan dia sangat menantikan untuk merayakan ulang tahunnya yang ke 117 pada hari Kamis,” ujarnya.

Selain itu, Suster Andre juga pernah melewati flu Spanyol yang telah berlalu seabad lalu, dan ia juga mengatakan bahwa hari ini merupakan hari yang membawa kebahagiaan baginya.

“Saya bertemu semua orang yang saya cintai dan berterima kepada Tuhan atas rahmat yang diberikan kepada saya,” ujar suster Andre.

Baca Juga: Terlibat Skandal Seks dengan Donald Trump, Inilah Sosok Stormy Daniels yang Jarang Diketahui

Ketika ditanya tentang apakah ia takut tertular pandemic Covid-19 yang tengah menyerang hampir seluruh dunia, suster Andre menjawab bahwa dirinya tak takut mati.

“Tidak, saya tidak takut karena saya tidak takut mati. Saya senang bersama kalian, tetapi saya ingin berada di tempat lain, bergabung dengan kakak laki-laki, kakek serta nenek saya,” jelasnya.

Suster Andre, yang lahir pada 11 Februari 1904, selama hidupnya ia telah menyaksikan dua pandemi yang menyerang dunia.

Baca Juga: Tiktok Lanjutkan Negosiasi Penjualan Aset di AS, Jen Psaki: Tidak Ada Jadwal Tinjau Perusahaan dari China

Ketika flu Spanyol melanda yang diperkirakan menginfeksi hampir sepertiga populasi dunia antara tahun 1918 dan 1920, usia masih remaja.

Ia kehilangan kakak  laki-lakinya karena terpapar pandemi tersebut namun, suster Andre berhasil lolos dari maut tersebut setidaknya telah menghilangkan 50 juta nyawa.

Tavella mengatakan bila suster Andre yang sudah kehilangan penglihatannya tetap bersemangat dan akan merayakan ulang tahunnya dengan sekelompok penduduk yang lebih sedikit dari biasanya karena risiko infeksi virus corona.

Baca Juga: Bintang Porno AS Mengaku Pernah Berhubungan Seks dengan Donald Trump, Jadi Pengalaman Terburuk

"Dia sangat beruntung," tambahnya.

Suster Andre merupakan orang tertua kedua di dunia menurut Daftar Peringkat Supercentenarian Dunia dari Gerontology Research Group (GRG).

Peringkat pertama orang tertua di dunia dimiliki oleh Kane Tanaka dari Jepang, dengan 118 tahun pada 2 Januari. Sedangkang, 20 orang tertua di dunia dalam daftar GRG semuanya perempuan.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah