Vestre Membuat Bangku yang Terbuat dari Sampah, Solusi Krisis Limbah Plastik di Laut

- 10 Februari 2021, 17:00 WIB
Sampah plastik bertebaran di dalam laut.
Sampah plastik bertebaran di dalam laut. /Instagram Forbes/
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Vestre AS (@vestre_furniture)

Desainer Allan Hagerup memberikan sentuhan maritim pada bangku ini dengan merancang jok bangku agar sedikit cembung, mengikuti bentuk lambung kapal.

Dengan bentuknya yang sederhana, diharapkan bangku pantai ini dapat membangkitkan kesadaran masyarakat mengenai krisis sampah di laut yang tengah dihadapi. Hal ini secara visual diwakili dengan sistem loop tertutup tempat bangku ini dibuat.

Dengan menempatkan bangku ini di dekat laut, desain ini memiliki daya tahan yang kuat dan sanggup menahan kondisi berangin dan hempasan ombak.

Baca Juga: Jimbaran Bali Terkena Dampak Pencemaran Sampah Plastik

Selain itu, rangka bangku ini dirancang sedemikian rupa agar bilah-bilah bangku mudah diganti ketika dibutuhkan. Hal ini untuk menyesuaikan dengan sifat material yang terbuat dari plastik daur ulang yang perlu diganti secara berkala.

Saat ini desain bangku pantai tersebut masih dalam tahap prototipe, namun Vestre berencana untuk melansir produk ini dalam edisi terbatas akhir tahun ini. Setelah lulus uji untuk menilai toksisitas material dan daya tahannya terhadap paparan sinar UV.

Meskipun bangku pantai ini hanyalah kontribusi kecil dari upaya untuk membersihan laut dari sampah plastik. Namun, Vestre berharap dengan desain bangku ini dapat menunjukkan bahwa sampah plastik dapat didaur ulang dan diolah secara kreatif untuk menjadi sesuatu yang berguna bagi kehidupan sehari-hari.***

 

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Springwise


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x