Diejek saat Interview Kerja, Pria asal Vietnam Jalani 9 Kali Operasi Plastik

11 Maret 2021, 14:15 WIB
Diejek saat interview, pria ini operasi plastik sebanyak 9 kali. /Tangkapan layar Times Now News

RINGTIMES BALI - Prosesi wawancara, adalah suatu proses yang harus dijalani untuk setiap calon pekerja. Dengan tujuan, agar lebih mengenal dan sebagai syarat seleksi pekerjaan.

Umumnya, pertanyaan yang diajukan saat proses wawancara pekerjaan, adalah tentang latar belakang calon pekerja.

Dilansir oleh ringtimesbali.com dari laman Times Now News, nasib pahit harus dialami oleh pria asal Vietnam bernama Do Quyen.

Baca Juga: Pedagang Semangka di Vietnam Berjualan dengan Tubuh Kekar dan Mengenakan Kain Khas Vietnam

Seorang pria berusia 26 tahun dari Vietnam ini, mengklaim telah mengubah penampilannya secara dramatis, setelah menjalani sembilan kali operasi plastik besar.

Ia, mendapat banyak perhatian di media sosial setelah mengunggah foto dan video transformasinya, terutama di TikTok.

Sejumlah warganet terkejut, karena dia terlihat seperti orang yang sama sekali berbeda.

Baca Juga: Akibat Salah Operasi Plastik, Aktris di China Hidungnya Membusuk

Jika dilihat dari bentuk mata, hidung, bibir hingga seluruh struktur wajahnya mengalami perubahan yang drastis.

Dia mengatakan, bahwa penampilan lamanya membuatnya sulit untuk mendapatkan pekerjaan.

Dia menambahkan, telah diejek dan ditertawakan oleh calon pemberi kerja selama wawancara kerja.

Baca Juga: 15 Pertayaan yang Sering Ditanyakan HRD saat Wawancara Kerja

Pada akhirnya, ia mengambil jalan instan dengan  memutuskan untuk melakukan operasi plastik.

Do Quyen, berkata bahwa keluarganya tidak stabil secara finansial, jadi dia harus menggunakan tabungannya sendiri untuk mendanai semua operasi plastiknya.

Do Quyen yang saat ini menjalani profesi sebagai Penata Rias, bercerita bahwa ia menghabiskan sekitar 400 juta dong atau sekiranya Rp250 juta.

Baca Juga: 5 Alasan Lamaran Kerja Anda Tidak Direspons Oleh Perusahaan

Jumlah tersebut, adalah total untuk sembilan operasi plastik besar, termasuk operasi hidung, implan dagu, veneer porselen, pembentukan kembali bibir, operasi kelopak mata ganda, dan implan bibir.

"Pertama kali saya pulang setelah operasi plastik, orang tua saya tidak mengenali saya. Saya berharap sebanyak itu, tapi saya masih tidak bisa menahan air mata saya," ucapnya.

Dia menyuruh pengikutnya di Tik Tok, untuk melakukan apa pun yang membuat mereka merasa nyaman.

Baca Juga: Optimalkan Petugas Tenaga Kerja, Kemnaker.go.id Dapat Menurunkan Pengangguran di Indonesia

"Selalu kuat dan temukan kecantikan yang paling membuatmu percaya diri. Standar kecantikan bagiku adalah ketika kamu melihat dirimu di cermin dan kamu merasa puas dan percaya diri," ujarnya.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Times Now News

Tags

Terkini

Terpopuler