Mangaka Prediksi 'Jujutsu Kaisen' akan Berakhir 2 Tahun Lagi

- 17 Maret 2021, 08:51 WIB
Manga Jujutsu Kaisen kemungkinan akan berakhir 2 tahun kemudian
Manga Jujutsu Kaisen kemungkinan akan berakhir 2 tahun kemudian /Twitter.com/@Jujutsu_Kaisen_

Baca Juga: Tsunami Jepang 2011 Sudah Berlalu, Pria Ini Terus Menyelam Mencari Istrinya

Lebih lanjut, dirinya mengatakan telah mengetahui akhir yang tepat untuk cerita dari Megumi Fushiguro, namun belum untuk Sukunan.

Jujutsu Kaisen merupakan manga yang bercerita tentang Yuji Itadori murid SMA yang menelan objek terkutuk legendaris bernama Ryomen Sukuna Dirinya harus memilih antara mati dibunuh atau mati demi ketika 19 objek jari dari Sukuna terkumpul

Oleh karena itu, Yuji pun bergabung ke dalam Akademi Jujutsu Tokyo demi menghancurkan objek Sukunan dan belajar tentang Jujutsu.

Baca Juga: Bukti Kesetiaan, Pria asal Jepang Berjuang Cari Istri yang Hilang Akibat Tsunami 2011

Volume pertama dari Jujutsu Kaisen pertama kali diterbitkan Oleh Shueisha pada tahun 2018 serta manga tersebut telah mencapai 30 juta sirkulasi penjualan (termasuk digital) di Jepang sejak pengumuman 25 juta eksemplar terjual pada 26 Januari lalu.

Kelima belas volume termasuk volume 0 dari manga ini menduduki peringkat ke-16 dalam data grafis penjualan manga cetak Oricon untuk minggu 11-17 Januari.

Lebih lanjut, Shueisha melaporkan bila pihaknya telah mempersiapkan 1,5 juta cetakan awal untuk mengantsipasi penjualan volume 15nya yang telah diterbitkan pada 4 Maret kemarin.***

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Anime News Network


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah