8 Sifat Wanita yang Disukai Allah SWT, Segera Lakukan Jika Tidak Ancaman Neraka Menanti

14 Februari 2021, 14:25 WIB
Ada 8 sifat wanita yang paling disukai Allah SWT. /freepik.com/

RINGTIMES BALI - Sebagai seorang wanita hendaknya kita memiliki sifat-sifat yang Allah sukai. Dalam Islam sendiri sangat memuliakan wanita, dimana kedudukannya adalah 3 kali lebih tinggi dibanding pria.

Sebab itulah wanita harus memiliki sifat yang disukai Allah SWT, berikut 8 sifat wanita yang disukai Allah, sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Doa Pedia.

1. Menutup aurat

Wanita terbaik itu menutup auratnya, aurat wanita adalah seluruh tubuhnya. kecuali wajah dan telapak tangan menurut pendapat terkuat diantara pendapat para ulama.

Baca Juga: Kisah Pembunuhan Wanita Mongolia Altantuya Belum Terungkap, Diduga Seret Pejabat Tinggi di Malaysia

Allah Ta'al berfirman 'hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mu'min:

'Hendaklah mereka mendekatkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka'. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah dikenal, karena itu mereka tidak doganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun agi Maha penyayang (QS. Al Ahzab:59).

2. Berbusana dengan memenuhi syariat pakaian yang syari

Wanita yang memenuhi syariat pakaian yang syari sesuai dengan dengan dalil Al Qur'an dan as Sunnah berikut ini.

Baca Juga: Viral Video Wanita Asyik Senam 'Ampun Bang Jago' Berlatar Konvoi Militer di Myanmar

Syarat pertama: menutupi seluruh tubuh (termasuk kaki) kecuali wajah dan telapak tangan. Syarat kedua bukan menggunakan pakaian untuk berhias diri.

Ketiga: longgar tidak ketat dan tidak tipis sehingga tidak menggambarkan lekuk tubuh. Keempat, tidak diberi wewangian atau parfum. Kelima tidak menyerupai pakaian kaum pria atau non muslim.

3. Betah tinggal di rumah

Wanita yang diteladankan adalah yang betah di rumah dan bersungguh-sungguh menghindari laki-laki. Adapun jika keluar hanya jika ada kebutuhan mendesak.

Baca Juga: BNN Bali Tangkap Tiga Residivis Pengedar Narkoba, Salah Satunya Wanita

4. Memiliki sifat malu

Rasullulah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda 'Rasa malu tidaklah mendatangkan kecuali kebaikan' (HR. Bukhari No.6117 dan Muslim no.37).

5. Taat dan menyenangkan hati suami

Istri yang taat pada suami senang dipandang dan tidak membangkang yang membuat suami benci itulah sebaik-baik wanita dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu, dia berkata Pernah ditanyakan pada Rasullulah shallalahu 'alaihi wa sallam 'Siapakah wanita yang paling baik?'

Jawabnya 'Yaitu yang paling menyenangkan jika dilihat suaminya, mentaati suami jika diperintah, dan tidak menyelisihi suami pada diri dan hartanya sehingga membuat suami benci' (HR. AN-Nasai no.3231 dan Ahmad 2:251).

Baca Juga: Pembunuhan Wanita Asal Subang di Denpasar Terindikasi Terlibat Prostitusi Online

6. Menjaga kehormatan, anak dan harta suami

Allah Ta'ala berfirman, 'Sebab itu maka wanita yang saleh, ialah yang taat kepada Allah lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada'. (QS. An Nisa': 34).

7. Bersyukur dengan pemberian suami

Seorang istri harus pandai-pandai berterimakasih pada suaminya atas semua yang telah diberikan suami kepadanya. Bila tidak, si istri akan berhadapan dengan ancaman neraka Allah Ta'ala.

8. Berdandan dan berhias diri hanya spesial untuk suami

Sebagian istri saat ini dihadapan suami bergaya seperti tentara, berbau arang (alias dapur) dan jarang mau berhias diri. Namun ketika keluar rumah ia bergaya bagai bidadari.

Baca Juga: Waspada Pasangan Selingkuh, 2 Weton Wanita Ini Berpotensi Terlibat Perselingkuhan

Seharusnya di dalam rumah ia berusaha menyenangkan suami demikianlah yang dinamakan sebaik-baik wanita.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler