Bocoran Soal PPPK Tahun 2022 Soal Pedagogik untuk Guru Terbaru Tahun 2022

- 30 November 2022, 20:00 WIB
Artikel berikut membahas latihan soal tes PPPK soal Pedagogik untuk guru dengan pembahasan lengkap tahun 2022.
Artikel berikut membahas latihan soal tes PPPK soal Pedagogik untuk guru dengan pembahasan lengkap tahun 2022. /pexels/oliadanilevich

RINGTIMES BALI – Berikut latihan soal tes PPPK soal Pedagogik untuk guru dengan pembahasan lengkap tahun 2022.

Pembahasan soal-soal PPPK berikut sesuai dengan kisi-kisi tes PPPK yang dirilis secara resmi oleh Kemdikbud, sehingga diharapkan bisa membantu calon guru untuk mempersiapkan ujian PPPK. 

Soal PPPK dalam artikel ini dilengkapi dengan pembahasan agar dapat dijadikan sebagai referensi belajar menjelang ujian PPPK.

Baca Juga: Latihan Soal PPPK Tahun 2022 Kompetensi Manajerial PGSD Full Pembahasan Bagian 3

Dilansir dari kanal Youtube Media Eduka, simak pembahasan soal penerimaan PPPK soal Pedagogik untuk guru berikut ini:

1. Perencanaan pembelajaran yang menekankan pada proses keterlibatan peserta didik secara penuh untuk dapat menemukan materi yang dipelajari dan dihubungkan dengan situasi kehidupan sehari-hari sehingga mendorong peserta didik dapat menerapkan dalam kehidupan mereka, pilihan strategi pembelajaran yang tepat yaitu…

A. Kooperatif

B. Inkuiri

C. Problem solving

D. Discovery

E. Kontekstual

Jawaban: E

Baca Juga: Latihan Soal PPPK Tahun 2022 Kompetensi Manajerial PGSD Full Pembahasan Bagian 2

Pembahasan: Kontekstual (Contextual Teaching and Learning) adalah konsep belajar yang mengaitkan antara materi yang diajarkan dengan situasi dunia nyata siswa dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimiliki dengan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.

2. Seorang guru merancang evalusasi dengan mendasarkan pada indikator dan tujuan pembelajaran yang sudah ditentukan di RPP. Evaluasi tersebut dimaksudkan untuk menentukan hasil dan kemajuan belajar siswa, maka jenis evaluasi yang tepat dipilih oleh guru adalah…

A. Evaluasi formatif

B. Evaluasi sumatif

C. Evaluasi selektif

D. Evaluasi diagnostik

E. Evaluasi penempatan

Jawaban: B

Pembahasan: Jenis evaluasi berdasarkan tujuan yaitu diagnostik, selektif, penempatan, formatif, dan sumatif.

Baca Juga: Pemprov Bali Buka Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan, Simak Tata Cara dan Dokumen Pendaftaran

3. Seorang guru senior mengajar siswanya dengan metode diskusi dan menggunakan media gambar yang sudah berlangsung dari tahun ke tahun. Pada awal semester baru 2019 siswa di kelas tersebut diketahui 70% memiliki preferensi belajar kinestetik sehingga mereka tidak fokus saat pembelajaran dan diskusi berlangsung, siswa lebih senang jika mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru. Dari kasus tersebut strategi pembelajaran yang paling tepat dipilih guru…

A. Kooperatif

B. Project based learning

C. Kontekstual

D. Inquiry

E. Discovery

Jawaban: B

Pembahasan: Project based learning atau PjBL merupakan strategi pembelajaran yang dikembangkan berdasarkan penerapan proyek dengan melibatkan siswa menyelidiki masalah dunia nyata.

Baca Juga: Berbeda Dengan Tahun Lalu, Simak Mekanisme Seleksi Guru ASN PPPK 2022 Disini

Demikian latihan soal tes PPPK soal pedagogik untuk guru yang disertai pembahasan lengkap tahun 2022. Semoga bermanfaat dan sukses ujiannya.

Disclaimer: Artikel ini hanya berisi pembahasan latihan soal PPG untuk referensi belajar. Pembahasan latihan soal dalam artikel ini tidak bersifat mutlak, sehingga tidak menjamin kebenaran jawaban.***

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x