Pertimbangkan 5 Hal dalam Memilih Platform saat Investasi Cryptocurrency

- 14 Februari 2021, 13:15 WIB
Pertimbangkan 5 hal dalam memilih platform saat investasi cryptocurrency.
Pertimbangkan 5 hal dalam memilih platform saat investasi cryptocurrency. /PIXABAY/MichaelWuensch

RINGTIMES BALI – Cryptocurrency merupakan sebuah mata uang digital yang digunakan sebagai media pertukaran dan bertransaksi virtual dalam jaringan internet digital.

Belakangan ini jenis investasi cryptocurrency sedang ramai diperbincangkan dan menarik perhatian beberapa kalangan.

Ditambah lagi setelah kabar tesla melakukan pembelian bitcoin sebesar 1,5 miliar US Dolar yang membuat banyak perusahaan tampak siap merangkul cryptocurrency.

Baca Juga: Upaya Demokrat Loloskan Stimulus Ekonomi AS Jadi Sentimen Positif untuk Saham Global

Rata-rata investor crypto amatir merasa nyaman mengetahui banyak bank mulai lebih serius melihat kelas aset yang sedang berkembang.

Terlebih para ahli mempercayakan kecepatan pertumbuhan cryptocurrency akan meningkat lebih cepat.

Ada 5 hal yang harus dipertimbangkan oleh investor dalam memilih platform saat investasi cryptocurrency.

Baca Juga: Harga Bitcoin Tembus 400 Juta di Penghujung Tahun 2020

Dilansir Ringtimesbali dari bussines insider, 5 hal tersebut dikemukakan oleh orang yang berpengaruh dalam crypto.

1. Keamanan

Verifikasi dua langkah atau autentifikasi dua faktor menjadi hal yang penting dalam proses masuk, seperti kata sandi dan kode yang memiliki batas waktu penggunaan misalnya kode OTP (One Time Password).

Investor harus menghindari pertukaran yang menawarkan biaya serta layanan perdagangan murah.

Baca Juga: Saham Twitter Naik Setelah Pendapatannya Capai 1 Miliar US Dollar

Selain itu, investor juga harus melakukan uji tuntas dan menilai bisnis dibalik pertukaran yang akan dilakukan demi melindungi dana mereka.

2. Biaya

Pilihlah dengan bijak terhadap bursa yang terbuka dan transparan tentang besaran biaya untuk memperdagangkan crypto di platform mereka.

Karena ada beberapa pertukaran yang ditangani dengan membutuhkan biaya di muka, dan ada juga yang cenderung menyembunyikannya.

Baca Juga: Tingkatkan Daya Saing UMKM, Pemerintah Menggandeng Asosiasi Fintech Indonesia

3. Kemudahan dan efektivitas penggunaan

Mendapatkan pertukaran yang mengakui penggunaan perdagangan ketika bergerak melalui aplikasi yang aman merupakan pilihan yang terbaik. Mengingat seorang investor tidak selalu ingin berdagang melalui desktopnya.

4. Keteguhan

Ada beberapa bursa terkenal karena kesalahan sistem serta penghentian perdagangan. Jadi periksalah apa pertukaran berjalan secara efisien saat volume perdagangan sedang tinggi atau saat nilai tukar mata uang menurun.

5. Layanan nasabah atau klien

Pastikan bahwa obrolan dan layanan komunikasi dalam pertukaran yang dilakukan cepat terintegrasi.

Baca Juga: Nyaman Berinvestasi Saham dengan Analisis Value Investing dan Paham Rule Investasi

Karena kenyamanan dalam bertransaksi juga menjadi faktor penting dalam investasi cryptocurrency termasuk berinvestasi dalam bentuk yang lain.***

 

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Business Insider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x