Peluang Usaha di Desa yang Mudah Dilakukan, Memiliki Keuntungan Banyak

30 Desember 2020, 16:00 WIB
Peluang Usaha di Desa yang Mudah Dilakukan, Memiliki Keuntungan Banyak. /Pixabay/zcf428526

RINGTIMES BALI - Tinggal di kampung atau pedesaan memiliki keindahan tersendiri mulai dari lingkungan yang hijau, udara yang segar, makan makanan yang masih alami. Penduduknya yang ramah dan begitu banyak kelebihan lainnya yang tidak bisa di dapatkan di kota.

Namun kebanyakan anak muda yang dari desa merantau meninggalkan kampung halaman untuk bekerja. Sangat sedikit anak muda yang bergerak untuk memajukan perekonomian desanya.

Rata-rata mereka memilih meninggalkan kampung halaman beranggapan membuka usaha di desa tidak memiliki prospek sama sekali, tentunya mereka yang beranggapan semacam ini salah besar.

Baca Juga: Begini Enaknya Jadi Youtuber, Kuncinya Harus Terus Berkarya

Padahal jika mau membuka wawasan, banyak potensi desa yang bisa dimaksimalkan diantaranya:

1. Menjual produk UKM secara online

Produk kreatif UKM lokal sedang menjadi perhatian serius oleh pemerintah, karena produk UKM sangat membantu negara dalam persaingan pasar bebas.

Jika mereka jeli melihat peluang bisnis ini maka mereka bisa mengembangkan produk UKM yang ada di desanya, misalnya kerajinan tangan seperti, batik tulis, tas, sepatu dan juga produk rajutan.

Baca Juga: Nikmati Mudahnya Belanja Online di Merchant Baru ShopeePay

Anda bisa mulai dengan membuat merek serta kemasan yang menarik, kemudian memasarkan produk tersebut secara online. Pemasaran online membantu produk supaya bisa dijangkau sampai ke seluruh dunia.

Dikutip Ringtimes Bali dari kanal youtube NGOBI pada tanggal 30 Desember 2020, lakukan promosi dengan cara kekinian misalnya menggunakan media online seperti media sosial, Instagram, Bukalapak, dan Tokopedia.

Hal ini dilakukan supaya produk tidak hanya dipasarkan secara lokal saja. Jika hanya pengandalkan penjualan lokal yang ada di desa, potensi bisnisnya akan kecil.

Baca Juga: Calon Istri Idaman, Ini 4 Tipe Wanita Ideal Menurut Pria

Ini berbeda jika pembisnis bisa menjangkau pasar online tanpa batas. Hal ini juga menjadi solusi permasalahan pemasaran karena kebanyakan para pengrajin orang yang berusia lanjut yang tidak mengerti media sosial.

2. Usaha pertanian produk organik

Pertanian organik membutuhkan lahan yang sesuai dan kondisi lingkungan yang mendukung. Tentunya pedesaan tempat yang tepat untuk mengembangkan produk pertanian organik.

Jika produk pertanian modern  sudah memiliki banyak pesaing, maka produk pertanian organik masih sangat jarang dan memiliki potensi bisnis yang besar.

Baca Juga: Harga Tes Murah, GeNose UGM Bisa Deteksi Covid-19 dalam 80 Detik

Masyarakat dunia saat ini banyak mencari produk organik karena menyehatkan meskipun harganya sedikit mahal.

Peminat produk organik diprediksi semakin banyak, maka ini merupakan peluang besar bagi masyarakat desa untuk membuka usaha pertanian organik.

3. Usaha peternakan ikan

Pedesaan identik dengan lingkungan yang masih alami. Kondisi ini sangat cocok untuk mengembangkan bisnis peternakan.

Baca Juga: Login ltmpt.ac.id, Simak Batas Masa Sanggah dan Perbaikan Kuota SNMPTN 2021

Di desa juga masih banyak pengairan yang mengalir, hal ini bisa memanfaatkan untuk memelihara ikan air tawar yang memiliki ekonomi tinggi, seperti ikan Gurami, Lele, dan Nila.

Peluang usaha ini sangat cocok di terapkan di desa karena lahannya yang masih luas. Anda juga bisa memanfaatkan potensi ini untuk memanfaatkan pembesaran benih ikan. ***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler