Harga Tes Murah, GeNose UGM Bisa Deteksi Covid-19 dalam 80 Detik

- 30 Desember 2020, 14:30 WIB
Harga Tes Murah, GeNose UGM Bisa Deteksi Covid-19 dalam 80 Detik.
Harga Tes Murah, GeNose UGM Bisa Deteksi Covid-19 dalam 80 Detik. /pixabay.com/

RINGTIMES BALI - Universitas Gadjah Mada (UGM) membuat teknologi alat deteksi Covid-19 melalui embusan nafas yang diberi nama GeNose.

Alat deteksi Covid19 hasil pengembangan para peneliti UGM ini memiliki kemampuan mendeteksi virus corona baru dalam tubuh manusia dalam waktu cepat.

Tidak kurang dari 2 menit hasil tes sudah dapat diketahui apakah hasilnya positif atau negatif Covid19.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Inggris Melonjak Tinggi, Pembatasan Tingkat 5 segera Diberlakukan

“Kalau sebelumnya butuh waktu sekitar 3 menit, kemarin saat uji di BIN sudah bisa turun menjadi 80 detik sehingga lebih cepat lagi,” kata anggota tim peneliti GeNose, Kuwat Triyono, di acara Public Expose GeNose: Teknologi Pengendus Covid-19 di Gedung BJ Habibie lantai 24, Jakarta dikutip dari laman ugm.ac.id, Rabu 30 Desember 2020.

Selain cepat melakukan deteksi dan memiliki akurasi tinggi, penggunaan alat ini jauh lebih terjangkau dibandingkan dengan tes usap PCR. Satu unit dijual seharga Rp62 juta dapat digunakan untuk 100 ribu pemeriksaan. 

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, GeNose merupakan alat pendeteksi Covid19 yang bekerja serupa dengan hidung elektronik yang akan mendeteksi senyawa hidrokarbon hasil proses metabolik virus Covid19 di dalam tubuh melalui hembusan nafas.

Baca Juga: Daftar Hoaks 2020 Populer dari Isu Covid-19 hingga Politik

Alat ini merupakan hasil karya besutan para ahli di Universitas Gajah Mada dengan ketua tim pengembang Prof. Kuwat Triyana.

Penggunaan alat ini hanya memerlukan sampel berupa hembusan nafas ke dalam kantung plastik pada alat GeNose, hasil tes Covid yang menunjukan negatif atau positif akan keluar dalam waktu sekitar 2 menit, dengan biaya tes yang cukup terjangkau sekitar 15 - 25 ribu rupiah.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: ugm.ac.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x